5.000 Lebih Penonton Hadir dalam Honda Bikers Day Regional Kalimantan di Lapangan Murjani Banjarbaru

by adm barito post
0 comments 1 minutes read
Kegiatan Honda Bikers Day Regional Kalimantan di Banjarbaru

Banjarbaru, BARITOPOST.CO.ID – Kegiatan Honda Bikers Day Regional Kalimantan yang berlangsung di Lapangan Murjani Banjarbaru berhasil menarik lebih dari 5.000 penonton.

Baca Juga: Sweet Slice Tennis Tournament Diikuti Ratusan Peserta

Acara ini menjadi ajang perayaan semangat solidaritas komunitas Honda yang diusung oleh Trio Motor. Digelar pada tanggal 12 Oktober 2024, artis Nasional Virzha menjadi magnet yang mampu menarik ribuan orang untuk mengikuti rangkaian kegiatan Honda Bikers Day Sound of Brotherhood – Regional Kalimantan ini.

Ratusan peserta yang memeriahkan rangkaian acara ini adalah para Bikers, Komunitas, serta Club yang berasal dari seluruh penjuru pulau Kalimantan.

Kehadiran peserta ini tidak hanya menggunakan motor regular tetapi juga para pengguna motor besar atau Big Bike yang tergabung dalam komunitas Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI) turut menjadi daya Tarik sendiri dari kegiatan Honda Bikers Day Sound of Brotherhood – Regional Kalimantan ini.

Baca Juga: Sweet Slice Tennis Tournament Diikuti Ratusan Peserta

Acara ini semakin semarak dengan penampilan artis lokal, seperti Iis Permatha dan Vexia yang menghibur pengunjung dengan performa yang memukau. Kegiatan ini juga terbuka untuk umum, memberikan kesempatan bagi semua orang untuk merasakan keseruan acara.

“Acara ini adalah bagian dari kampanye Sinergi Bagi Negeri yang kami laksanakan untuk mempererat hubungan antar komunitas. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat,” ujar Antonius Silitonga, Direktur Marketing PT Trio Motor.

Baca Juga: Sweet Slice Tennis Tournament Diikuti Ratusan Peserta

Dengan keberhasilan acara ini, Trio Motor terus mendukung gelaran Honda Bikers Day yang diselenggarakan di seluruh Indonesia, guna memperkuat solidaritas dan kebersamaan di kalangan pecinta sepeda motor Honda. (*)

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment