Amankan Arus Mudik dan Balik Idul Fitri 1445 H, Polda Kalsel Siapkan 2 Ribu Lebih Personel Gabungan

by baritopost.co.id
0 comments 1 minutes read

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Mengamankan momentum arus mudik maupun arus balik lebaran Idul Fitri 1445 H, Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) melakukan Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Ketupat Intan 2024, di Halaman Polda Kalsel, Rabu (3/4/2024).

Giat Ketupat Intan 2024 itu digelar dalam 14 hari, terhitung mulai besok, Kamis 4 hingga 16 April 2024 mendatang. Dipimpin Kapolda Kalsel, Irjen Pol Winarto didampingi Pejabat Utama Polda Kalsel dan stakholder terkait, dilakukan pemantauan barisan pasukan yang akan bertugas dalam giat.

“Sesuai Perintah Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pengamanan serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia termasuk di Kalsel,” katanya.

Dia menambahkan, gelar pasukan menunjukkan bahwa pengamanan arus mudik maupun arus balik di Kalsel sudah siap, adapun personel yang dilibatkan dalam operasi tersebut sebanyak 2 ribu lebih.

Baca Juga: Polresta Banjarmasin Siapkan Lima Pos dan 350 Personil Gabungan Amankan Mudik Lebaran 2024

“Dari Polri sebanyak 1.179 personel, selebihnya dari stakholder terkait, seperti TNI, Basarnas, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), BMKG dan Dishub,” imbuhnya.

Dalam operasi ini, juga dibangun pos-pos, seperti pos pelayanan, pos pengamanan dan pos terpadu yang totalnya berjumlah puluhan dan tersebar di seluruh kabupaten dan kota, lanjutnya. terkait potensi bencana selama pelaksanaan arus mudik pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan pihak terkait, termasuk adanya gempa yang belakangan ini terjadi.

“Kita juga sudah siapkan personel apabila terjadi bencana, dan kita juga berkoordinasi dengan stake holder terkait misalnya BMKG, BPBD dan lain sebagainya apabila memang nantinya perlu dilakukan mitigasi, kami menghimbau kepada masyarakat, kalau bisa mudik lebih awal, karena diprediksi tahun ini arus mudik akan lebih padat dari sebelumnya,” tutupnya.

Penulis : Iman Satria
Editor : Mercurius

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment