AMPG dan KPPG Diharapkan sebagai Garda Terdepan Raih Kemenangan 2024

by baritopost.co.id
0 comments 4 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), H Sahbirin Noor mengharapkan, keberadaan sayap partai seperti Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) dan Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) dapat menjadi garda terdepan untuk Partai Golkar, apalagi menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 bersama Partai Golkar meraih kemenangan.

Harapan tersebut ia sampaikan di acara Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda), sekaligus Pengukuhan Kepengurusan Pimpinan Daerah (PD) KPPG dan AMPG Kalsel Masa Bakti 2020-2022 di Banjarmasin, Senin (4/7/2022).

Sahbirin Noor mengungkapkan, salah satu strategi Partai Golkar untuk dapat terus konsisten dalam menghadapi segala tantangan, baik saat Pemilu Legislatif (Pileg), Pemilu Presiden (Pilpres) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) kedepan adalah bagaimana dapat mengoptimalkan potensi dan peran serta pemuda dan perempuan.

Karena itu, ia berharap melalui Rakorda KPPG dan AMPG ini dapat merencanakan, membahas serta wadah menyusun program-program untuk kemenangan Pemilu 2024.

“Semoga pemuda dan perempuan Partai Golkar dapat menjadi garda terdepan dan mampu menjawab tantangan yang diberikan,” harapnya.

Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Erwin Aksa menegaskan, keberadaan AMPG dan KPPG sebagai sayap Partai Golkar, tentu kita harapkan mereka turun ke lapangan melakukan sosialisasi tentang keberhasilan Partai Golkar, kemudian menyampaikan rencana Partai Golkar apabila nanti terpilih sebagai pemenang Pemilu 2024, baik itu pileg maupun pilpres.

“Gerakan seperti ini harus dilakukan, karena kita sudah punya koalisi, sehingga kita fokus untuk Pemilu 2024,” tegasnya.

Karena keberadaan sayap partai ini dianggap penting, imbuhnya, tentunya sokongan dari pusat sangat kuat, baik untuk KPPG maupun AMPG.

“Kita harapkan sayap partai ini jadi motor penggerak untuk merangkul para pemilih,” tandasnya.

Disinggung hasil survey

Airlangga Hartarto sebagai Calon Presiden (Capres) yang masih rendah, menurut Erwin Aksa, hasil survey itu bagi pihaknya di Partai Golkar tidak penting.

“Bagi kami tidak penting hasil survey itu, karena hasil survey itu hanya menggiring opini, sementara pendaftaran capres saja belum dibuka,” ujar Erwin.

Kenapa kami anggap tidak penting? Ditegaskannya, karena dari survey itu ada yang hasilnya tinggi untuk calon tertentu, tapi si calon itu tidak punya partai, sementara bagi yang punya partai malah hasil surveynya rendah.


Ketua PD AMPG Kalsel, H Troy Satria menerima SK Pengukuhan yang diserahkan Ketua DPD Partai Golkar Kalsel, H Sahbirin Noor disaksikan Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Erwin Aksa.(foto : iman satria/brt)

Sementara, Ketua PD AMPG Kalsel, H Troy Satria mengakui, AMPG mendapatkan target untuk memenangkan Partai Golkar pada Pemilihan Umun (Pemilu) 2024 mendatang, khususnya meraih dukungan dari kaum milenial.

“Pemilih pada Pemilu 2024 mendatang didominasi kaum milenial, yang mencapai 60 persen,” sebut Troy Satria.

Lanjutnya, untuk itu, AMPG telah menyiapkan sejumlah program yang tepat untuk meraih dukungan kaum milenial agar bisa bergabung dengan Partai Golkar, terutama pemilih pemula.

“Pemilih pemula ini cukup besar, sehingga perlu strategi khusus,” ujar anggota Komisi III DPRD Kalsel.

Sedangkan Ketua Umum PP AMPG, Ilham Permana mengatakan, dengan pelantikan dan pengukuhan pengurus AMPG Kalsel, maka langkah selanjutnya melaksanakan rakorda yang merupakan bagian dari konsolidasi organisasi.

“Menghadapi Pemilu 2024, AMPG sebagai sayap organisasi Partai Golkar, tentu mempunyai peran dan fungsi yang sangat strategis, karena wadah berhimpunnya pemuda dan pemudi di Partai Golkar,” terangnya.

Ilham Permana mengungkapkan, Pemilu 2024 mendatang, ada sekitar 63 persen pemilih itu dari kalangan muda, yakni generasi Z, generasi Y dan generasi X, karena itu kami berkomitmen AMPG bisa merangkul para pemilih muda.

“Apabila pemilih muda ini menambatkan hatinya memilih Partai Golkar dan memilih Pak Airlangga Hartarto, tentunya kemenangan ada di depan mata,” tukasnya.

Karena itu, Ilham Permana menegaskan, kami selaku Pimpinan Pusat AMPG, tentu akan selalu memberikan dukungan dan ruang berkarya kepada anak-anak muda di Kalsel, khususnya dari AMPG, salah satunya diperbolehkan mengisi kouta fungsionaris partai, yang nantinya mereka akan menjadi calon-calon anggota legislatif di daerahnya masing-masing.

Hadir di acara Rakorda dan Pengukuhan Kepengurusan Pimpinan Daerah (PD) KPPG dan AMPG Kalsel Masa Bakti 2020-2022, selain Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar, Erwin Aksa, turut mendampingi Ketua Umum PP AMPG, Ilham Permana, Ketua Umum PP KPPG, Hj Airin Rachmi Diany, Korbid I PP KPPG, Sekarwati, Korbid II PP KPPG, Lindsey Afsari Puteri serta Sekretaris DPD Partai Golkar Kalsel, H Supian HK, Bendahara DPD Partai Golkar Kalsel, H Basuni, Ketua PD KPPG Kalsel Hardiyanti dan Ketua PD AMPG Kalsel, H Troy Satria.

 

Penulis/Editor : Sophan Sopiandi

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment