Anggota DPRD Balangan Syaibani Hadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Majelis Ta’lim Al Uluumus Syar’iyyah wa Thariqul Muhamadiyah

Paringin, BARITOPOST.CO.ID – Anggota DPRD Kabupaten Balangan terpilih periode 2024-2029 Syaibani menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan Majelis  Ta’lim
Al Uluumus Syar’iyyah wa Thariqul Muhamadiyah di desa Sungai Awang, Kecamatan Lampihong, Minggu (25/8/2024).

Peletakan batu pertama tersebut dilakukan oleh Al Habib Abdurahman Assegaf (Habib Lampihong) didampingi Abah Guru KH Ahmad Syairaz (Guru Kandangan ), Pembina Majelis Ta’lim Al Uluumus Syar’iyyah wa Thariqul Muhamadiyah Al Ustadz H. Mustafa Al Makky (Khodimul Majelis Ta’lim) dan Bupati Balangan H Abdul Hadi diwakili H Syaifudin Tailah.

Ia mengharapkan dengan adanya pembangunan majelis a’lim ini nantinya kegiatan keagamaan di di Desa Sungai Awang semakin meningkat.

“Saya mewakili masyarakat Sungai Awang mengucapakan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Balangan terkhusus kepada Bupati H Abdul Hadi karena sudah menyumbang untuk pembangunan majelis ta’lim ini,” ucap Syaibani.

“Karena pada hakikatnya menyumbang pembangunan majelis ta’lim ini adalah sebagai investasi akhirat,” ujarnya.

*

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

Teks:Ketua IODI Kalsel, Muslih, bersama atlet dance sport Kalsel-Dinda dan Rahman yang meraih medali perunggu di nomor pre amateur standard pada PON XXI 2024 Aceh-Sumut. (foto: Tolah/brt)

IODI Kalsel Bersiap Ikuti Musyawarah Nasional 2025

Musrenbang RKPD 2026 Fokus pada Penguatan SDM dan Ekonomi, Bupati Tekankan pentingnya Sinergi

Jubir Tim Tujuh AMLH Bujino K Salan SH MH didampingi Dr HA Murjani SH MH

Darurat Sampah, Tim Tujuh AMLH Gugat Kementerian Lingkungan Hidup