Kertak Hanyar, BARITO – Di saat hujan deras disertai angin kencang menimpa rumah warga Jalan Desa Tatah Layap dan Tatah Badan dan Kertak Hanyar Kabupaten Banjar, Jumat (13/3/2020) sore sekitar pukul 15.30 Wita. Akibat Puting Beliung beberapa rumah mengalami kerusakan, sementara hujan masih berlangsung.
Untuk kawasan Desa
Tatah Layap di sekitar lingkungan RT 04, pemilik rumah atas nama Isar. Meski rumahnya tidak rusak parah pada bagian atap tempat tiang listrik, namun untuk kabel listrik mengenai bagian dasar tanah yang ada airnya.
Informasi sementara aliran listrik masih aktif. Demikian disebutkan Upin 49 e’252 saat berada di lokasi kejadian. Kemudian musibah di Desa Tatah Badandan ada tiga rumah yang kena angin Puting Beliung, kondisi rumahnya bagian atas habis total
Menurut Apriyadi dari pihak emergency Banjarmasin, pihaknya masih melakukan pendataan. Karena masih ada rumah kena angin tersebut di kawasan Pasar Kamis.
Sementara di Tatah Kari Solok, ada dua rumah yang rusak sekitar 60 persen. Sedangkan korban tidak ada dan listrik masih menyala hingga sore tadi di rumah Iyan.
Kemudian untuk rumah Suhaimi rusak sekitar 85 persen dan rumah Bahrani bangunan hancur sebanyak 30 persen.
Di tempat berbeda, Kepala Pelaksana Harian (Kalahar) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjarmasin HM Hilmi mengatakan, ada pohon tumbang di Jalan Hasanudin HM Kelurahan Kertak Baru Ulu Banjarmasin Tengah.
Akibat pohok tumbang itu menghalangi akses jalan setempat di depan gang menuju siring sekitar. “Petugas kami langsung bertindak membereskannya, dengan memotong Batang pohon menjadi kecil-kecil agar dapat diangkat dan dipindahkan, “singkat Hilmi.
Penulis: Arsuma