Apersi-BRI Teken Kerjasama Penyaluran KPR Bersubsidi di Kalsel

Pemilihan Pengganti Antar Waktu (PAW) Ketua DPD Apersi Kalsel, dalam Rapat Pleno dan Rapat Koordinasi DPP dan DPD Apersi.

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Asosiasi Pengembang Perumahan dan Pemukiman Seluruh Indonesia (Apersi) meneken (penandatanganan) perjanjian kerja sama (PKS) bersama PT Bank Rakyat Indonesia (BRI Persero Tbk) yang digelar di Hotel G Sign Banjarmasin, Selasa (25/1/2022).

Regional Consumer Banking Head Speech PT BRI (Persero) Tbk Tri Hadi Nugroho memastikan penandatanganan PKS sebagai bentuk dukungan program 1 juta rumah dari pemerintah melalui FLPP, BP2BT, dan Tapera untuk masyarakat Indonesia khususnya di wilayah Kalimantan Selatan.

Menurutnya, dengan usia BRI yang ke-126 tahun, BRI telah memiliki jaringan kerja sebanyak 461 Branch Office diseluruh Indonesia, dimana 12 diantaranya terdapat di wilayah Kalimantan Selatan. “Selama usia tersebut BRI telah berkomitmen untuk melayani dengan setulus hati dan memberikan makna bagi Indonesia. Terjemahan dari hal tersebut, kami siap mendukung,” ujarnya.

Ia berharap, kerjasama yang baik antara BRI dan Apersi dapat mempermudah saudara-saudara kita yang termasuk ke dalam MBR (masyarakat berpenghasilan rendah) untuk mendapatkan rumah pertamanya. “Hari ini kami sangat berterima kasih kepada DPP Apersi dan DPD Apersi Kalimantan Selatan atas kesempatan yang telah diberikan untuk bekerjasama dengan rekan-rekan Developer Apersi,” paparnya.

Bahkan, sebutnya, BRI tak hanya membantu developer dalam penyaluran Kredit Perumahan Rakyat  (KPR), namun BRI juga siap menjadi one stop financial solution dengan memberikan pelayanan seperti pelayanan KMK kontruksi developer, penjualan produk investasi, pelayanan transaksi keuangan, pelayanan kebutuhan asuransi, dan lainnya.

Ketua DPD Apersi Kalsel H Hamdani mengaku senang dengan adanya penandatanganan PKS Massal BRI dengan anggota DPD Apersi Kalsel. “Semoga bisa berjalan lancar sesuai harapan kita bersama,” ujarnya.

Mantan Ketua Apersi Kalsel H Mukhtar Lutfi mengungkapkan, dirinya sudah menjalankan Apersi Kalsel selama 6 tahun. “BRI yang memiliki unit sampai ke desa dapat mendukung usaha pembiayaan rumah bersubsidi. Dan developer tidak dipersulit dalam proses administrasi. Cukup di unit semua urusan mudah,” pintanya.

Mukhtar menilai, BRI bisa memberikan pelayanan terbaik, sebab developer bebas memilih bank. “Developer saat ini jadi raja, jika mereka suka bisa memilih bank yang mereka kehendaki,” tandasnya.

Asosiasi Pengembang Perumahan dan Pemukiman Seluruh Indonesia (Apersi) meneken (penandatanganan) perjanjian kerja sama (PKS) bersama PT Bank Rakyat Indonesia (BRI Persero Tbk) di Banjarmasin.

Ketua Umum DPP Apersi Junaidi Abdullah mengatakan penandatanganan PKS Massal hanya dengan BRI. “Jadi cara membangun antara BRI dan pengembang sudah sangat diketahui,” paparnya.

Terbukti, bebernya, pengembang Apersi mampu merealisasi 103 ribu unit subsidi di tahun 2021. Kalimantan termasuk daerah yang banyak merealisasikan KPR subsidi. “Jadi BRI harus melayani cepat, unggul, dan tidak mengecewakan. BRI secara infrastruktur sangat lengkap dan siap. Semoga target 100 ribu unit rumah tahun 2022 di BRI bisa terealisasi,” tukasnya.

Ada sekitar 30 lebih anggota DPD Apersi Kalsel yang melakukan penandatanganan PKS Massal BRI disaksikan pimpinan BRI, dan pimpinan DPP Apersi seperti developer dari Kabupaten Banjar, Kota Banjarbaru, Kota Banjarmasin, dan Kabupaten Tanah Laut.

Haji Hamdani Terpilih PAW Ketua Apersi Kalsel

Dalam kesempatan Rapat Koordinasi DPP Apersi dan DPD Apersi Kalsel Tahun 2022 memutuskan secara aklamasi Pergantian Antar Waktu (PAW) Ketua DPD Apersi Kalsel dari H Mukhtar Lutfi kepada H Hamdani.

H Hamdani merupakan Wakil Ketua I menjadi Ketua DPD Apersi Kalsel untuk PAW, mengingat kondisi kesehatan H Mukhtar Lutfi. “Memang saya mengajukan pergantian Ketua DPD kepada DPP Apersi dengan surat keterangan dari dokter. Alhmadulillah kini DPD Apersi Kalsel diketuai H Hamdani,” tutur Mukhtar Lutfi.

Sementara itu H Hamdani memastikan akan memajukan Apersi Kalsel, dengan jumlah anggota yang relatif banyak. “Kita akan melaksanakan target proyek perumahan yang sempat stagnan akibat pandemi Covid-19. Tahun 2022 ini kita optimis untuk bisa berkembang. Dan para anggota Apersi dapat bekerja dengan baik untuk melayani masyarakat dalam sektor perumahan bersubsidi,” katanya.

Sedang Ketua Harian DPD Apersi Kalsel Muhammad Fikri menjelaskan, dalam rapat pleno yang dihadiri semua unsur, maka dilakukan PAW Ketua DPD Apersi Kalsel. “Kalau struktur tidak ada pergantian. Cuma PAW Ketua DPD Apersi Kalsel sesuai AD/ART. Pak Haji Lutfi fokus terhadap kesehatan beliau. Dan Pak Haji Hamdani sangat menyanggupi untuk menjalankan roda organisasi ini,” tutur Fikri disela kegiatan Rapat Koordinasi DPP Apersi dan DPD Apersi Kalsel Tahun 2022 itu.

Fikri meyakini, program KPR dan proses proyek bisnis akan berjalan dengan baik. “Insya Allah, saya optimis pembangunan perumahan yang sempat terkenda pandemi Covid-19 dapat berjalan lancar,” imbuhnya.

afdi

 

Related posts

Jelang Nataru, Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan Lakukan Sidak SPBU di Wilayah Kalsel

Dorong Penetrasi Digital Lewat SuperApp BYOND by BSI

PT Star Wagen Indonesia melakukan Handover Ceremony unit Dewatering Pump PAC SH128 Atlas Copco kepada PT Putra Perkasa Abadi