Atlet Mahasiswa Bersaing Jadi Juara Pomda

Banjarmasin, BARITO – Ratlet mahasiswa mulai bersaing menjadi juara Pekan Olahraha Mahasiswa Daerah (Pomda) yang dibuka langsung Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor, Selasa (25/6) sore di GOR Jasanuddin HM Banjarmasin.

Perhelatan Pomda yang diikuti seribu lebih atlet mahasiswa ditandai dengan pemukulan gong yang dilakukan gubernur yang akrab disapa Paman Birin dan dimeriahkan pertunjukan drum band.

Pelaksanaan Pomda kali ini, mempertandingkan 10 cabang olahraga. Untuk cabang yang dipertandingkan di Banjarmasin, yakni futsal, gulat, karate, pencak silat dan tenis lapangan. Sedangkan di KBanjarbaru, yaitu anggar, atletik, bola voli pasir, bulutangkis dan renang.

“Peserta Pomda merupakan utusan masing-masing dari perguruan tinggi negeri maupun perguruan tinggi swasta se Kalimantan Selatan dengan jumlah atlet pelatih dan official yang mencapai 1.200 atlet,” ungkap Wakil Ketua Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (Bapomi) Kalsel, Sarmidi M Kes kepada wartawan usai pembukaan.

Adapun medali yang diperebutkan, lanjut dosen senior Jurusan Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (JPOK) Unlam Banjarbaru ini, berjumlah 497 medali yang terdiri139 keping medali emas, 139 perak, dan 219 perunggu.

Sementara itu, Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor menyebutkan, atlet, official, dan perangkat pertandingan harus menjunjung tinggi sportivitas dan kejujuran. “Dengan sportif dan jujur, olahraga akan mendekatkan pada prestasi sejati serta kesejahteraan,” ucapnya.

Jika seluruh aparatur sipil negara (SDN) jujur tidak ada yang korupsi maka akan menciptakan kesejahteraan bagi masyarakat. “Kejujuran ini termasuk dalam semua golongan baik itu pedagang, aktivis, pengusaha, pejabat dan lainnya,” katanya.

Ditempat terpisah, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kalsel, Drs H Hermansyah MM menututkan, kegiatan Pomda merupakan sarana evaluasi pembinaan sekaligus menjaring atlet-atlet mahasiswa yang berprestasi untuk disiapkan menghadapi Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas)  2019 di Provinsi DKI Jakarta.

“Bagi yang keluar sebagai juara akan dipersiapkan mengkuti Pomnas awal September mendatang di Jakarta. Sebelum mengikuti Pomnas, tentunya lebih dulu menjalani pemusatan latihan secara intensif,” terangnya. Tolah

Related posts

Munthe FC Gelar Dua Turnamen Akhir Tahun 2024, Futsal dan Mini Soccer Berhadiah Puluhan Juta

Anggota DPRD Balangan Muhammad Syaibani Memaknai Festival Habsyi Sebagai Cinta Kepada Rasulullah

DPRD Balangan Usulkan Pemotongan TPP ASN Jika Kinerja Tidak Maksimal