Atlet Tembak Kalsel Raih Medali Kejurnas Perbakin Anniversary

Kontingen Perbakin Kalsel yang mengikuti Kejurnas Perbakin Anniversary 2022 Jakarta.(foto : ist/brt)

Banjarmasin, BARITO – Atlet Persatuan Menembak dan Berburu Seluruh Indonesia (Perbakin) Kalimantan Selatan (Kalsel) meraih medali pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Perbakin Anniversary 2022.

Sampai hari kelima telah mengantongi satu medali emas, dua perak dan satu perunggu, Kamis (14/7/2022) di Lapangan Tembak GBK Senayan Jakarta.

“Dari 37 atlet Kalsel yang bertanding, sampai sore ini (kemarin, red) beberapa medali telah dikumpulkan,” ungkap Sekretaris Umum Perbakin Kalsel, Sudirno, kemarin.

Tidak menutup kemungkinan, lanjutnya, perolehan medali masih bisa bertambah.

“Masih ada nomor yang akan dipertandingkan. Mudah-mudahan kita bisa kembali meraih medali emas,” sebutnya.

Dengan pencapaian di Kejurnas ini, sambungnya, bisa menjadi gambaran terkait kekuatan tim Kalsel kedepannya.

“Ini menjadi bahan evaluasi dan pembenahan dalam menghadapi even berikutnya,” sebutnya.

Sebanyak lima kategori dipertandingkan di Kejurnas Perbakin Anniversary 2022 yaitu Air Rifle Match 10 meter, Air Pistol 10 meter, Free Pistol 50 meter, Sport Women 25 meter dan Running Target.

Hingga hari kelima Kejurnas, Kalsel telah meraih medali emas melalui nomor Beregu Air Rifle Man, satu medali perunggu di nomor individual 50 meter Free Pistol Man serta dua medali perak melalui nomor beregu Air Rifle Man Youth dan beregu Air Rifle Woman.

Penulis : Muhammad Tolah
Editor    : Sophan Sopiandi

Related posts

Dispora Kalsel Bangun Lapangan Mini Soccer di SKB Mulawarman Banjarmasin

Kondisi Atlet PPLP Kalsel Kategori Baik, Kemenpora dan Dispora Kalsel Tes Tiga Cabor

Sering Transaksi Sabu, Pelaku ini Digrebek di Rumahnya Jalan Tunjung Maya Banjarmasin