Atletik Kalsel Mendulang Medali Emas Porwanas 2024, Nomor Estafet 400 Meter

Ketua PWI Kalsel, Zainal Helmie melakukan pengalungan medali pada cabang atletik Porwanas XIV, Kamis (22/8/2014) di Stadion Lambung Mangkurat Banjarmasin. (foto: ist/brt)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Kontingen Kalsel kembali mendulang medali emas. Kali ini dari cabang atletik di nomor estafet 400 meter pada Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV, Kamis (22/8/2014) di Stadion Lambung Mangkurat Banjarmasin.

Pelari estafet tuan rumah yang diperkuat Firman, Ahdelena, Rifin, dan Irma mencatat waktu 1.06.65 yang mengungguli Lampung dengan waktu 1:07.00. Kemudian Kalimantan Tengah dengan waktu 1.12.80, serta Kalimantan Timur dengan waktu 1.20.04.

Baca Juga: Gubernur Kalsel Nyalakan Obor Porwanas XIV 2024

Sempat terjatuh dua kali pada awal start penyisihan dan tertinggal beberapa meter dengan tim Lampung dan Aceh. Namun berkat semangat pantang menyerah pada tim pelari ketiga dan keempat bisa mengubah keadaan hingga ke garis finish di pertama.

Koordinator atletik, Iman Satria, menuturkan, hasil ini berkat kerja keras atlet dan juga kerja keras seluruh tim. “Saya sangat menghargai kerja keras dan hasil buah latihan selama ini, hingga di atletik bisa menyumbang medali,” sebutnya.

Penyerahan medali dilakukan langsung oleh Ketua PWI Kalsel Zainal Helmie, yang berharap raihan ini bisa menginspirasi cabor lain.

Baca Juga: Balogo Kalsel Torehkan Prestasi, Raih Dua Medali Emas Porwanas XIV 2024

“Mari dengan Porwanas tersebut kebersamaan dan persaudaran terus terjalin. Mudah-mudahan prestasi ini dapat ditingkatkan di tahun tahun mendatang,” bebernya.

Pada cabor atletik ini, medali emas diraih Kalsel, Lampung mendapatkan perak, sedangkan medali perunggu digenggam Kalteng.

Penulis: Tolah

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

RSUD Ulin-Dispora Kalsel Peringati Hari Kesehatan Nasional 2024

PBFI Kalsel Usulkan Nomor Pertandingan PON Pada Porprov 2025 Tala

Pertina Kalsel Gelar Kejurprov 2024, Danrem Ingin Mencari Bibit Atlet Unggul