Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Penandatanganan nota kesepahaman antara Rektor Universitas Muhammadiyah (UM) Banjarmasin dan Pimpinan Kaikokai Jepang telah dilakukan.
Hal ini untuk mengawali peluang kerja sama berikutnya di masa mendatang terutama terkait tri dharma perguruan tinggi.
“Di antaranya meliputi bidang pendidikan, riset, dan pengabdian masyarakat,” kata Kepala Kantor Urusan Internasional UM Banjarmasin, Ahmad Kailani, Kamis (17/3/2022).
Secara lebih rinci rencana implementasi kerja sama meliputi kuliah pakar, kolaborasi riset, seminar dan diseminasi ilmiah, berbagai jenis training yang relevan dengan kebutuhan institusi, workshop, dan bentuk-bentuk kerja sama lainnya yang sesuai dengan kesepakatan.
Kedua belah pihak saling memahami bahwa UM Banjarmasin sebagai mitra perguruan tinggi yang menghasilkan SDM berkualitas.
Sehingga memerlukan mitra kerja sama dunia internasional, dalam rangka lebih memberikan akses kepada calon-calon alumni untuk mendapatkan peluang kerja yang semakin luas.
Sebagai Langkah awal dari pelaksanaan kerja sama ini, pada bulan April 2022 mendatang akan diadakan webinar bertajuk “Peluang kerja di Jepang bagi alumni UM Banjarmasin”.
“Kami mengharapkan pelaksanaan webinar nanti dapat menjadi langkah awal dalam memantik semangat para mahasiswa UM Banjarmasin, untuk mengejar mimpi bekerja sebagai tenaga profesional di negeri matahari terbit tersebut,” harap Ahmad Kailani.
Penuis: Afdi