Banjar Juara Umum Bulutangkis Pelajar Gubernur Cup

by admin
0 comments 1 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Pebulutangkis Kabupaten Banjar berhasil menjadi juara umum pada Festival Olahraga Pelajar Piala Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) yang berlangsung 22-25 Juni 2022 di GOR Hippindo Banjarmasin dan para pemenangnya berhak mengikuti Piala Presiden bulan Agustus di Jakarta.

Pemain Banjar yang tergabung binaan Klub Berkat Abadi, memperlihatkan dominasi diseluruh nomor yang dipertandingkan. Terbukti paling banyak yang mengantongi tiket menuju Piala Presiden 2022 di Jakarta.

Di partai pemuncak dan penyerahan tropi beserta uang pembinaan langsung diserahkan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kalsel, H Hermansyah dan Wakil Ketua I PBSI Kalsel, Rusdiansyah yang juga Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kalsel.

Pada kesempatan ini, Rusdiansyah mengucapkan selamat kepada para juara pada Festival Bulutangkis Piala Gubernur Kalsel.

“Yang juara terus berlatih karena akan menjadi duta Kalsel di Piala Presiden nanti. Semoga bisa memberikan yang terbaik bagi daerah,” kata Rusdiansyah.

Sementara itu, Pelatih Utama Berkat Abadi, Ayuda Lutfi Ambroini menambahkan mulai sekarang pihaknya akan mempersiapkan pelatihan untuk para atlet yang nanti akan mengikuti kejuaraan Presiden ini.

“Jadi kami akan bersiap memusatkan latihan standar untuk teknik dan otot fisik serta kekuatan mental para pemain. Karena musuh kita ini banyak dari Pulau Jawa,” sebutnya.

Untuk target sendiri pada Piala Presiden, lanjutnya, jelas ingin menjadi juara.

“Ini kesempatan anak-anak saya bisa membuktikan bahwa orang Kalimantan itu bisa bersaing dengan Jawa dan mampu meraih prestasi di tingkat nasional dan internasional,” ucapnya.

Penulis : Muhammad Tolah
Editor    : Sophan Sopiandi

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment