Bantu Alat PCR, PT Pama  Tanda tangani Kesepakatan dengan  Polda dan Pemprov Kalsel   

by baritopost.co.id
0 comments 2 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Penyebaran Covid 19 di Kalsel terus bertambah setiap harinya, sementara pasien harus menunggu lama untuk mengetahui hasil pemeriksaan karena kekurangan mesin Polymerase Chain Reaction (PCR).

PCR berfungsi untuk mendiagnosis pasien Covid-19 secara akurat dengan menguji sampel lendir (swab).

Menyikapi hal itu PT Pama Persada Nusantara memberikan bantuan berupa alat PCR, Alat Ekstraksi dan alat utama pendukung lainya, sekaligus Penandatanganan Kesepakatan Bersama Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan dan PT Pama Persada Nusantara tentang kerja sama pelayanan sarana dan prasarana Covid 19 di Aula Rupatama Polda Kalsel, Senin (13/72020)

Gubernur Kalsel H Sabirin Noor menyampaikan rasa terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada PT Pama Persada Nusantara yang telah berpartisipasi dan bergotong royong menghadapi wabah covid 19

“Upaya percepatan penanganan covid 19 ini sekarang berjalan semakin masif, saya atas nama Pemerintah Dan masyarakat Provinsi Kalimantan Selatan mengucapkan mengucapkan terimakasih, Semoga hal ini bisa di ikuti para pengusaha yang lain,” ucap Paman Birin

Sementara itu Kapolda Kalsel Irjen Pol Nico Afinta mengatakan akan selalu mendukung kebijakan Pemerintah Pusat dan khususnya Pemerintah Daerah Provinsi Kalimantan Selatan

“Kami menyiapkan Rumah Sakit kami, bahkan kalau diperlukan sarana dan prasarana lain kami siap membantu, seperti SPN kantor, Polairud, untuk warga yang terpapar covid yang perlu dikarantina,” ucap kapolda

Direktur PT Pama Persada Nusantara Ari Sutrisno dalam sambutannya secara  virtual mengatakan, sinergi antara pemerintah dengan industri pertambangan harus terus didorong dalam rangka mencegah penyebaran covid 19, “Oleh karena itu PT Pama Persada Nusantara berinisiatif untuk bekerjasama dalam rangka pelayanan covid 19, dalam kesempatan ini kami mempersembahkan 1 set alat PCR, alat Ekstraksi dan alat utama pendukung lainya, sehingga bisa mempercepat penanganan covid 19 di Kalsel.” pungkasnya.

Penandatangan kerjasama dalam pelayanan sarana dan prasarana Covid-19 di Kalimantan Selatan tersebut dilakukan oleh Gubernur Kalsel H. Sahbirin Noor, Kapolda Kalsel Irjen Pol. Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H. dan Direktur PT. PAMA Persada Nusantara diwakili BBSO Head PT Pama Persada Sefourdinan Pandiangan S.Psi. Kegiatan itu juga dihadiri perwakilan Forkompinda dan PJU Polda Kalsel

Kabiddokes Polda Kalsel Kombes Pol dr Erwin Zainul Hakim MARS., MH.Kesmengatakan kerjasama ini berawal dari lima strategi Kapolda Kalsel dalam memutus mata rantai Covid 19 dimana salah satunya penambahan PCR. Selama ini orientasi dana pembelian PCR hanya bergantung pada BPPD atau APBD” Setelah kita lakukan beberapa kali penjajagan ada pihak swasta yang mau menjalin kerja sama dan ini semoga perusahaan lain juga mengikuti ” ujar dr Erwinn.

dr Erwinn optimis jika alat PCR nya cukup praktis periode penyembuhan jauh lebih cepat”Kita liat sekarang  penyembuhan itu rata rata 30 persen , sebab jika lebih dari 1 bulan merupakan fase penyembuhan, kenapa 1 bulan? Karena menunggu PCR kalau PCR nya cepat Insya Allah akan lebih cepat lagi” pungkasnya Penulis : Mercurius

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar