Baru Dilantik, Arifin Sudah Siapkan Target Pembangunan Kota

Kadis PUPR Kota Banjarmasin, Arifin Noor

Banjarmasin, BARITO – Baru saja diresmikan menduduki jabatan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Banjarmasin, Arifin Noor sudah memiliki target untuk pembangunan Kota Banjarmasin.

Menurut Arifin, target dalam dekat ini yang diutamakan yakni pembangunan yang menyesuaikan visi misi Walikota Banjarmasin dan Wakilnya. Misalnya di sektor untuk penunjang pendidikan di Banjarmasin.

Kemudian misi Walikota soal ingin menjadikan Banjarmasin sebagai kota pariwisata. Hal itu tentu akan menjadi bahannya dimana itu harus bisa diwujudan untuk nama dan kenyamanan kota Banjarmasin.

“Membangun Kota Banjarmasin ini kami mengharapkan sinergitas bersama masyarakat. Dan kami perlu masukan masukan masyarakat,” bebernya.

Arifin juga menyebut soal smart city, dinobatkannya Kota Banjarmasin menjadi kota Pendidikan, tentu tak lepas dari peran program smart city. Inovasi-inovasi baru untuk membangun kota seribu sungai harus didukung dengan infrastruktur.

“Ini adalah kesempatan saya membantu membangun infrastruktur di Banjarmasin. Itu juga merupakan angan angan saya karena sejak kecil saya berada di Kota ini,” tuturnya.

Sementara itu Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina, Jabatan kepala Dinas PUPR Kota Banjarmasin, sangat dibutuhkan mengingat jabatan itu sudah cukup lama kosong sepeninggal Pensiunnya Kadis terdahulu Ridwan Sofyani. Dalam mencari penggantinya, Pemko Banjarmasin tidak mau asal ambil, pejabat yang memang berkompetenlah yang hanya bisa menduduki jabatan Kepala Dinas PUPR. Arifin Noor adalah pejabat yang sudah tak diragukan lagi, banyak prestasinya dibidang infrastruktur yang diraih.

“Kalau soal kemampuan dalam ilmu teknik, Arifin telah diakui. Arifin juga mendapat restu oleh Gubernur Pemprovinsi Kalsel,” katanya. dan

Related posts

Dua Jemaah Gowes asal Medan Sampai di Banjarmasin, Siap Hadiri Haul ke-20 Guru Sekumpul

ICMI Kalsel Wacanakan Audiensi Bersama Gubernur Muhidin, Siap Bangun Banua

Jelang HUT Ke-28 Lanal Banjarmasin, 1.200 Peserta Ikuti Lomba Kicau Mania