Berikan Gawai kepada Pelajar tak Mampu, Kepedulian Aiptu Suparman Berbuah Penghargaan Kapolda Kalsel

AIPDA Suparman usai menerima penghargaan Kapolda Kalsel (foto mercy)

Banjarmasin, BARITO – Anggota Bhabinkamtibmas Kelurahan Telawang, Polsekta Banjarmasin Barat, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Aipda Suparman ini tentu tak mengira kepeduliannya kepada seorang pelajar berprestasi dari keluarga tidak mampu berbuah penghargaan

Tak tanggung-tanggung penghargaan diterimanya dari orang nomor satu di Polda Kalsel.
Ya inisiatif Bhabinkamtibmas tersebut membelikan pelajar tak mampu satu buah ponsel seharga Rp1,2 juta beserta kartu kuota internet supaya bisa mengikuti pelajaran online mendapat penghargaan Kapolda Kalsel Irjen Pol Nico Afinta .

Aipda Suparman menjadi salah satu dari personil kepolisian yang menerima penghargaan Kapolda selain Kasatresnarkoba Polresta Banjarmasin Kompol Hidayat dan 42 personil Ditresnarkoba Polda Kalsel yang menggagalkan penyelundupan Shabu jaringan Internasional dari Kaltara

Penghargaan diberikan Kapolda Kalsel Irjen Pol Nico Afinta kepada personil Bhabinkamtibmas yang merupakan ujung tombak Kepolisian dalam pelayanan kepada masyarakat serta menjaga kamtibmas itu, Jumat (25/9/2020)lalu Usai menerima penghargaan Aipda Suparman nampak terharu dan mengucapkan terima kasih.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Nico Afinta mengatakan, pihaknya memberikan penghargaan kepada para anggota berprestasi dan bekerja melebihi panggilan tugasnya.

“Ini kepekaan- kepekaan yang menurut saya perlu diberikan penghargaan , sehingga kita di jajaran Polda Kalsel akan melakukan hal yang sama. Saya berharap masayarakat dan Polri semakin dekat dan Polri juga mengetahui kesulitan masyarakat dan bisa membantu menyelesaikan permasalah masyarakat, saya kira dengan itu kita kompak menjaga kamtibmas ,” papar Nico.

Sementara itu Aipda Suparman kepada wartawan usai menerima penghargaan mengatakan, rasa peduli yang berujung inisiatif memberikan gawai kepada pelajar tak mampu itu karena dia nyaris tiap hari bergaul dan membaur bersama masyarakat.”Saya berterima kasih atas penghargaan dari bapak Kapolda Kalsel , ini memotivasi saya untuk terus bekerja dan melayani masyarakat serta memberikan rasa aman di lingkungan tugas sebagai abdi negara ” ujar Aipda Suparman.

 Penulis : Mercurius

Related posts

Viral! Video Oknum Relawan Paslon H Fatma-Said Tertangkap Basah Bagikan Bagikan Uang saat Masa Tenang

Tiga Remaja Serang Relawan, Apes Menabrak Ojol

Polda Kalsel Berikan Bantuan Usaha ke Mitra Deradikalisasi