BNNP Kalsel Musnahkan 194,02 Gram Sabu hasil Pengungkapan Dua Bulan

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Kalimantan Selatan (Kalsel) memusnahkan 194,02 gram sabu dari 3 kasus berbeda Rabu (24/7/2024).

Pemusnahan barang bukti ini digelar di Aula Kantor BNNP Kalsel di Banjarmasin.
Barang bukti sabu tersebut berasal dari tiga kasus yang diungkap oleh BNNP Kalsel dalam kurun waktu 2 bulan terakhir.

Pengungkapan pertama melibatkan tersangka Sadik alias Sadik yang ditangkap di Jalan Brigjen H. Hasan Basri (Depan Indomaret) Kota Banjarmasin dengan barang bukti 5,11 gram sabu.
Sementara pengungkapan kedua yang merupakan pengembangan melibatkan tersangka Taufiqurrahman alias Upik yang ditangkap di Desa Bandaraya Rt.10 Kecamatan.Tamban Catur Kabupaten. Kapuas Provinsi Kalimantan Tengah dengan barang bukti 80,17 gram sabu.

Baca Juga: Tabrak Trotoar di Depan Gedung Sultan Suriansyah, Dua Pengendara Tewas

Sementara pengungkapan ketiga melibatkan 3 tersangka yaitu Syaiful Anwar alias Ipul , Vaiful Effendi alias Capung , dan Ardiansyah alias Adi .

Ketiganya ditangkap di Jalan 9 Oktober Gg. Jamaah II Jalan Sungai Pahalau No. 20 Rt.11 Rw. 02 Kelurahan.Pekauman Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin dengan barang bukti 97,14 gram sabu.
Pemusnahan barang bukti ini dilakukan dengan cara diblender yang diikuti juga perwakilan dari Polda dan Kejati Kalsel
Sedangkan satu lagi masih dalam Daftar Pencarian Orang (DPO)

Kepala BNNP Kalsel, Brigjen Pol. Wisnu Andayana, S.S.T., Mk. ,melalui Kabid Pemberantasan & Intelijen BNNP Kalsel Kombes Pol.Totok Lisdiarto,SH. MH, mengatakan pemusnahan barang bukti ini merupakan salah satu upaya BNNP Kalsel dalam memerangi peredaran narkoba di Kalsel”Pemusnahan ini sebagai bukti komitmen BNNP Kalsel dalam memerangi narkoba,” ujar Kabid Pemberantasan & Intelijen BNNP Kalsel Kombes Pol.Totok Lisdiarto,SH. MH, didampingi penyidik Madya BNNP Kalsel,Kombes Andri Koko Prabowo dan KBO Ditresnarkoba Polda Kalsel AKBP Andi Aliamin

Baca Juga: Rumah Kosong di Sungai Andai Banjarmasin Terbakar, Diduga Dihuni ODGJ tak Dikenal

Ia juga menghimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama memerangi narkoba dengan memberikan informasi kepada BNNP Kalsel jika mengetahui adanya peredaran narkoba di lingkungannya.

Penulis/ Editor: Mercurius

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

Dukung Asta Cita Presiden, Ditreskrimum Polda Kalsel Amankan 15 Tersangka TPPO

Jumat Curhat, Warga Apresiasi Bhabinkamtibmas Sungai Bilu Polresta Banjarmasin

Kebakaran di Pasar Kesatrian Ayani Hanguskan 10 Kios Kosong dan Rumah