Kotabaru, BARITO – Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar SH menghadiri kegiatan pecahkan rekor muri dalam hal operasi katarak terbanyak yang berlangsung di Rumah Sakit Apung Nusa Waluya II
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kotabaru menyampaikan terima kasih sekaligus mengucapkan selamat datang kepada Manager Muri Bapak Triono serta tim dari Persatuan dokter spesialis mata Indonesia beserta rombongan yang hadir pada kesempatan ini ,” kata Bupati H. Sayed Jafar saat memberikan sambutan di lokasi Rumah Sakit Apung Nusa Waluya II. Jum, at(29/10)
Dijelaskannya hari ini akan bersama-sama melaksanakan pecahan rekor muri operasi katarak di Rumah Sakit Apung Nusa Waluya II , saya juga sangat apresiasi dokter dan jajaran tenaga kesehatan di Rumah Sakit Apung Nusa Waluya II
“Atas segala dukungan dan kerjasamanya selama kurang lebih 1 bulan memberikan pelayanan kesehatan gratis kepada masyarakat di Kabupaten Kotabaru ,” ujarnya
Operasi katarak hari ini lanjutnya akan dilaksanakan dengan sasaran ada 209 pasien dan dibantu oleh 6 dokter spesialis mata serta 7 perawat mata yang berasal dari Jakarta Kuningan, Cirebon ,Pontianak ,Banjarmasin dan kabupaten kotabaru
“Kami berharap agar pelaksanaan kegiatan ini berjalan dengan baik keberadaan Rumah Sakit Apung Nusa Waluya II beserta tim dokter spesialis mata Indonesia di Kabupaten Kotabaru dapat tercapai dengan baik ,” harap bupati
Masih kata bupati kepada para dokter dan tenaga kesehatan di Rumah Sakit Apung Nusa Waluya II, Dinas Kesehatan dan PT Arutmin Indonesia yang hari ini akan mendapat sertifikat penghargaan dari Museum Rekor dunia-indonesia MURI atas pelaksanaan operasi katarak
“Saya ucapkan selamat dan sukses ,saya berharap penghargaan dari Muri yang diraih hari ini memberikan tambahan semangat dan motivasi kepada semua pihak dalam mengukir karya dan prestasi di bidang masing-masing serta terus mengabdi dan potensi yang ada dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat ,” pungkasnya. (Ril).