Damkar Ciptakan Sarana Wudhu Dimobil Pemadam

Pelaihari,BARITO – Ide kreatif muncul dari personil Pemadam Kebakaran (Damkar) Tanah Laut, jika selama ini tugas utama mereka selalu berjibaku dengan kobaran sijago merah baik pada bangunan maupun lahan,kini mereka juga bisa berbuat sesuatu yang sangat bermanfaat bagi umat muslim.

Apa yang mereka perbuat ?

Mobil pemadam yang berisi air itu dipasang rangkaian pipa paralon beragam ukuran dan dilengkapi dengan kran air. Pipa-pipa paralon itu pun saling terkoneksi satu sama lain yang jumlahnya ada 10 buah kran air. Kran-kran air itulah pada akhirnya dibuat untuk keperluan umat muslim saat ingin berwudhu. Disebelah kanan terdapat 5 buah kran dan disebelah kiri ada 5 buaj kran air wudhu.

Adi Manulang Komamdan Regu (Danru) 1 Jum’at (21/2) usai bersama tim worknya merampungkan pengerjaan kran air wudhu mengatakan, pembuatan kran air wudhu ini untuk membantu umat muslim yang hendak beewudhu pada acara keagamaan Isra Mi’raj bersama Habib Ahmad bin Abu Bakar Assegaf ,Habib Muhammad Al Habsy dari kota Solo dan Habib Muhammad Mahdi bin Abu Bakar Assegaf pada Jum’at (21/2) malam di Jalan Matah Komplek Karunia Kembar Pelaihari.

“Cara kerja airnya hanya dengan sistem grativikasi dari tanki air turun kepipa-pipa yang sudah terpasang kran air. Untuk bahan pipa paralon sendiri menghabiskan 6 batang ukiran 1 inci dan ukuran 1,5 inci ada 2 batang dengan lama pengerjaan selama 2 hari, dan kapasitas air dalam tanki sebanyak 4.000 liter, jika habis ada unit penyumplai airnya,”jelasnya.

Kendati membuat kran air wudhu harus menggunakan 1 unit Damkar,tugas utama personil Damkar tidak terganggu, pasalnya masih ada 2 unit Damkar yang disiagakan di Posko Damkar.

Adi menambahkan, kran-kran air wudhu ini sifatnya tidak permanen atau bongkar pasang,selah kegiatan selesai maka pipa-pipa paralon bisa disimpan dan bisa kembali digunakan jika ada kegiatan keagamaan di Kabupaten Tanah Laut.

Penulis: Basuki

Related posts

Antisipasi Serangan Siber, SDM Diskominfo Kalsel Ikuti Pelatihan CSCU

Kesiapan Telkomsel Menghadapi Pilkada Serentak 2024

Komisi III DPRD Kalsel Minta Dukungan Kementerian PUPR Realisasikan Pembangunan TPST Regional Banjarbakula