Danrem 101 Antasari Tinjau Pembangunan Koramil 1022-07/Angsana

by baritopost.co.id
0 comments 1 minutes read

Batu Licin, BARITO – Komandan Resor Militer (Danrem) 101/Antasari Brigjen TNI Firmansyah  dalam kunjungan kerja di wilayah Kodim 1022/Tanah Bumbu berkesempatan meninjau pembangunan markas Komando Rayon Militer (Koramil) 1022-07/Angsana. Jum’at (26/6)

Kecamatan Angsana adalah salah satu Kecamatan di Kabupaten Tanah Bumbu terdiri dari 9 Desa yang selama ini hanya berdiri Pos Ramil yang merupakan bagian wilayah Koramil 1022-04/Satui berkedudukan di Desa Mekar Jaya, seiring perkembangan zaman atas dasar usulan dari masyarakat kecamatan Angsana menginginkan berdirinya Makoramil dengan menghibahkan 2 (dua) ha lahan yang terletak di RT 18 Desa Banjarsari Kecamatan Angsana untuk digunakan sebagai lokasi kantor Makoramil Angsana dengan surat hibah yang di tanda tangani Kepala Desa Banjarsari  H Aep Sarifudin.

Dengan telah ditindak lanjuti oleh Korem 101/Antasari dan telah disetujui oleh Komando atas, maka dibangunlah Makoramil 1022-07/Angsana Kodim 1022/Tnb.

Pembangunan yang mendapat dana dari Komando atas tersebut telah rampung 85 %, dengan demikian masyarakat Kecamatan Angsana akan memiliki Koramil.

” Keberadaan Koramil 102-07/Angsana benar-benar manfaatnya bisa dirasakan oleh masyarakat agar harapan masyarakat terjawab dan tidak sia-sia hibah yang telah mereka berikan  tidak menjadi sia-sia” ujar Danrem 101 Antasari Brigjen TNI Firmansyah dalam keterangan tertulis kepada Barito Post melalui Kapenrem Mayor Iskandar

Dalam peninjauan pembangunan Koramil Danrem didampingi Dandim 1022/Tnb, Danramil 102-07 Angsana, Camat Angsana dan Kepala Desa Banjarsari.

Penulis : Mercurius

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment