Diamankan Ratusan Personil Polisi, Rapat Pleno KPU Kalsel Berjalan Aman Lancar

Kapolda Kalsel Irjen Pol. Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H. mengerahkan dan menurunkan ratusan personil untuk menjaga proses Rapat Pleno Penetapan Pasangan Calon Kepala Daerah (Gubernur / Wakil Gubernur, Walikota / Wakil Walikota, Bupati dan Wakil Bupati) terpilih di daerah oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.

“Kami meyakini semua berjalan aman, tertib dan lancar serta semua tempat strategis telah diberikan pengamanan khusus,” kata Kapolda Kalsel Irjen Pol. Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H., melalui Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol. Mochamad Rifa’i, S.I.K.

Kabid Humas mengatakan, semua tahapan proses pemilihan kepala daerah pihaknya selalu memberikan pelayan optimal, pada Rapat Pleno KPU yang digelar pada hari ini Rabu (23/9/2020) yang dimulai sejak pukul 09.00 Wita hingga selesai ratusan personil dikerahkan untuk menjaga situasi agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

Rapat Pleno yang berlangsung di 8 (Delapan) daerah di Kalimantan Selatan berjalan lancar dengan baik sesuai harapan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dalam pelaksanaan seperti tidak adanya kerumunan massa.

“Ini yang disyukuri, himbauan yang disampaikan oleh pihak Kepolisian berhasil, masyarakat sangat cerdas,” sebut Kabid Humas.

Dia menyebutkan, partisipasi masyarakat dalam menjaga ketertiban, keamanan sangat diapresiasi tinggi, hal ini juga sebagai bentuk kepedulian semua pihak bahwa pentingnya rasa aman di daerah, warga tidak terprovokasi oleh orang yang tidak bertanggungjawab sehingga kondisi tetap kondusif.

Menurutnya, personil ditugaskan menjaga Kantor KPU, jalan lintas, rumah kediaman dan hasilnya sangat optimal sehingga proses Rapat Pleno berjalan aman hingga saat ini tidak ada terjadi keributan.

Dalam pengamanan Rapat Pleno Penetapan Paslon Pilkada 2020 ini turut hadir Karo Ops Polda Kalsel Kombes Pol. Moch. Noor Subchan, S.I.K., M.H., Direktur Pamobvit Polda Kalsel Kombes Pol. Agus Mustofa, Direktur Samapta Polda Kalsel Kombes Pol. Pepen Supena Wijaya, S.I.K., serta Ps. Wadir Samapta Polda Kalsel AKBP Toetoes Soerya Wahyoedi, S.H.

Rel

Related posts

Antisipasi Serangan Siber, SDM Diskominfo Kalsel Ikuti Pelatihan CSCU

Kesiapan Telkomsel Menghadapi Pilkada Serentak 2024

Komisi III DPRD Kalsel Minta Dukungan Kementerian PUPR Realisasikan Pembangunan TPST Regional Banjarbakula