Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kalsel mengadakan outbound untuk mempererat tali silaturahmi antar pegawai, Sabtu (23/12/2023) di alam roh 7, Loksado, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).
Baca Juga:Hasil Survei Indikator untuk Partai
“Kegiatan outbound ini, menumbuhkan semangat para pegawai, mempererat silaturahmi antar sesama pegawai, dan memberi kesempatan bagi mereka untuk melepaskan diri dari rutinitas harian,” ungkap Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Kalsel, Hermansyah yang juga Pj Bupati HSS.
Kegiatan outbound ini, lanjutnya, bukan hanya untuk menghilangkan kejenuhan dan akhir pekan yang menyenangkan, tetapi juga bertujuan untuk memperkuat jiwa kebersamaan di antara para pegawai sekaligus siap menyongsong kegiatan di tahun 2024.
Baca Juga:Hasil Survei Indikator untuk Partai
“Para pegawai diharapkan akan dapat bekerja sama lebih baik dalam menjalankan tugas mereka, serta memperkuat koneksi dan hubungan baik antara satu sama lain,” tuturnya.
Selain itu, kegiatan outbound juga memberikan manfaat kesehatan bagi para pegawai. “Dari mulai melakukan aktivitas fisik hingga berinteraksi dengan alam, kegiatan outbound ini dapat membantu memperkuat stamina tubuh dan membebaskan pikiran dari stres dan kepenatan,” bebernya.
Baca Juga:Hasil Survei Indikator untuk Partai
Setelah melakukan kegiatan outbound panitia acara melakukan pengundian kupon doorprize untuk para pegawai yang beruntung.
Penulis: Tolah
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya