Dispora Kalsel Gelar Festival Balogo HUT KORPRI

HUT KORPRI-Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel melaksanakan Fetival Balogo dalam memperingati HUT ke-50 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI). (foto: ist/brt)

Banjarmasin, BARITO – Festival Balogo mewarnai memperingati HUT ke-50 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) yang dilaksanakan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalsel sejak 24 sampai dengan 25 Nopember 202 di halaman kantor Gubernur Kalsel, Banjarmasin.

“Festival Balogo yang diikuti 34 SKPD dan UPT Pemprov Kalsel memperebutkan trofi dan uang pembinaan. Jadi kegiatan diikuti para ASN dan tenaga Kontrak di lingkup SKPD Pemprov Kalsel. Antusias teman-teman ASN luar biasa,” Kepala Dispora Kalsel H Hermansyah melalui Kepala Seksi Olahraga Pendidikan dan Sentra Olahraga, Asfia Urrahman.

Olahraga tradisional balogo, sambungnya, harus terus dilestarikan dan dikembangkan ketingkat yang lebih tinggi, tentunya dengan dukungan berbagai pihak.

“Diharapkan olahraga tradisional Balogo dapat dikembangkan ke tingkat lebih tinggi. Hal ini perlu dukungan dari berbagai pihak dan tentu semangat ini akan kita sampaikan kepada teman-teman khususnya pegiat olahraga nasional,” tutur Asfia.

Penulis: Tolah

Related posts

PBFI Kalsel Usulkan Nomor Pertandingan PON Pada Porprov 2025 Tala

Pertina Kalsel Gelar Kejurprov 2024, Danrem Ingin Mencari Bibit Atlet Unggul

Pencak Silat dan Tinju Kalsel Lolos Popnas 2025, Usai Mengikuti Pra Popnas Zona III Solo 2024