Distanholbun Provinsi Siap Bantu Mesin Kopi

by baritopost.co.id
0 comments 1 minutes read

Pelaihari,BARITO – Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan (Distanholbun) Provinsi Kalsel siap memberikan bantuan mesin penggiling biji kopi berikut sampai pada tahapan menjadi serbuk kopi,demikian hal tersebut diutarakan kepala Distanholbun Tala Ahmad Mustahdi Kamis,(28/5) dikantornya.

Menurutnya, karena sekarang dalam masa pandemi maka dana tersedot dari Distanholbun Tala sendiri terserap hampir Rp 9 millliar atau sekitar 56 persen,maka progam-program pun sementara ditangguhkan.

Ia menambakan, bantuan kepada kelompok tani dalam bentuk mesin pengolahan kopi, sampai jadi serbuk akan diserahkan ke Desa Pemalongan di Kecamatan Bajuin kepada 1 kelompok, namun karena pandemi corona maka dilanjutkan tahun depan.

Dijelaskannya pula, dulunya di Tala merupakan sentra kopi, secara tehnis kopi itu ada tanaman pelindung,sehingga tidak langsung kena sinar matahari langsung. Desa Pemalongan dinilai subur lahannya, namun juga pada kecamatan lain juga tersebar.

Bantuan mesin penggiling kopi ke Desa Pemalongan tersebut awalnya Distanholbun provinsi Kalsek ke desa itu. Lalu kopi dibuat dan dengan rasa yang cukup nikmat,maka patut untuk dikembangkan sebagai kopi khas Kalsel.

Sejalan dengan itu,kopi produk Desa Pemalongan pun ikut dipajang pada ajang exspo,dan hasilnya cukup memuaskan, kopi Pemalongan yang dijual perbungkus sebesar Rp 15.000 pun terjual.

“Atas dasar itulah, Distanholbun Provinsi Kalsel memberikan bantuah penggiling biji kopi sampai menjadi serbuk,bahkan kabar perkembangannya bakal dibuatkan pula bangunan dan alat pengemas Kopi Pemalongan,dan soal nama kopi juga masih dipersiapkan,”tutup Mustahdi.

Penulis: Basuki

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment