Distribusi Logistik Pilkada 2024 ke Sungai Lulut Banjarmasin, Petugas Mesti Lewat Jalur Sungai

Pendistribusian Logistik Pilkada 2024 di Wilayah Banjarmasin Timur dikawal ketat oleh pihak petugas gabungan di Murung Selong Banjarmasin Timur, Selasa (26/11/2024) siang. (foto:ist)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Proses pendistribusian Logistik Pilkada 2024 ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Banjarmasin Timur berjalan lancar dengan pengawalan ketat dari aparat keamanan.

Termasuk ke kawasan rawan seperti di Murung Selong Kelurahan Sungai Lulut yang harus melalui jalur sungai menggunakan Kapal Motor Satpolair.

Pendistribusian dimulai sejak Senin (25/11/2024) pagi hari dari gudang logistik KPU Kota Banjarmasin, dengan menggunakan armada yang telah disiapkan ke masing-masing PPK. Termasuk ke PPK Kecamatan Banjarmasin Timur dan selanjutnya didistribusikan ke masing-masing PPS ke semua Kelurahan.

Selanjutnya Selasa (26/11/2024) hari ini semua Logistik Pilkada 2024 secara serentak telah di distribusikan dari masing-masing PPK ke tiap-tiap TPS di wilayah Kecamatan Banjarmasin Timur. Termasuk ke TPS Murung Selong Sungai Lulut Banjarmasin dengan sarana Kapal Motor milik Sat Polair Polresta Banjarmasin.

Kapolsek Banjarmasin Timur, AKP Syuaib Abdullah menyatakan bahwa pengawalan dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keamanan logistik hingga tiba di masing-masing TPS. “Kami melibatkan personil kepolisian, TNI, dan Linmas dalam proses ini. Seluruh logistik, termasuk kotak suara, surat suara, dan perlengkapan lain, diangkut dalam keadaan tersegel dan dijaga ketat hingga tiba di lokasi,”ujarnya.

Sementara itu, Ketua KPU Kota Banjarmasin, Dra Hj Rusnailah menegaskan bahwa distribusi ini dilakukan sesuai jadwal agar tidak ada keterlambatan. “Kami memastikan seluruh logistik tiba di 188 TPS yang tersebar di Banjarmasin Timur sebelum pemungutan suara dimulai besok pagi,” jelasnya.

Pengawalan ini juga melibatkan pengawasan oleh Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) untuk menjamin integritas dan transparansi proses pendistribusian. Selain itu, petugas di TPS juga telah menerima arahan mengenai tata cara penerimaan dan penyimpanan logistik.

Masyarakat di wilayah Banjarmasin Timur diimbau untuk berpartisipasi aktif dalam pemilu yang akan digelar esok hari. Semua pihak berharap pelaksanaan pemilu berjalan lancar, aman, dan damai.

Penulis : Arsuma
Editor : Mercurius

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

Serunya Project Penguatan Profil Belajar Pancasila (P5) di SMAN 5 Banjarmasin Melalui Pameran Hasil Belajar

Arief-Faroek-Erwin Siap Tuntaskan Final Time Rally 2024 NTB

Kontingen Tinju Banjarmasin Boyong Piala Danrem, Juara Umum Kejurprov Pertina Kalsel 2024