Ditinggal Pergi, Rumah Warga Perumnas Dibobol Maling

CER TKP-Kepala  SPK Aiptu M  Erpani Koso dan Brigadir Owen Hutagalung,  melakukan pengecekan Tempat Kejadian Perkara (TKP) terkait pencurian di Jalan Cemara Raya Komplek Perumnas Blok Tanjung RT 21 Kecamatan  Banjarmasin Utara yang ditinggal dalam keadaan kosong, Selasa (11/9). (foto:ist)

Banjarmasin, BARITO

Apes dialami Yusuf warga Jalan Cemara Raya Komplek Perumnas Blok Tanjung RT 21 Kecamatan  Banjarmasin Utara ini  setelaj rumahnya dibobol maling, Selasa (11/9). Pencuri memanfaatkan  saat korban sedang pergi alias  rumah dalam keadaan kosong hingga kamarnya diobok-obok guna menguras harta bendanya.

Kepala  Sentral Pelayanan Kepolisian (SPK) Aiptu M  Erpani Koso dan Brigadir Owen Hutagalung yang menerima informasi kemudian datang ke lokasi TKP. Selanjutnya   melakukan pengecekan Tempat Kejadian Perkara (TKP) terkait pencurian tersebut, terutama di kamar korban hingga lemari dan kasurnya.

Kapolsek Banjarmasin Utara Kompol Madyo Pranowo mengatakan,  pihaknya sudah turun ke lapangan guna amelakukan pengecekan TKP. Kemudian memeriksa saksi-saki warga sekitar yang barang kali mengetahui saat kejadian pencurian tersebut.   “Untuk sementara kasusnya lidik dan masih didalami pihak buser,”singkatnya tanpa memberitahu apa yang hilang.

Untuk itu dia mengimbau, agar warga yang berpergian supaya menjaga rumahnya dengan menempatkan keluarga atau lapor tetangganya maupun Ketua RT. “dengan begitu minimal akan dijagakan oleh tetangga dan warga sekitar, karena kalau ditinggal kosong rawan pencurian terhadap rumah kosong. ndy/mr’s

 

 

Related posts

Korban tenggelam saat ditemukan usai berenang di Sungai Baru Banjarmasin Tengah, Rabu (23/4/2025) siang. (foto: istimewa)

Tragis! Berenang Bertiga, Sang Kakak Tewas Tenggelam di Sungai Baru

Ketua LSM BP3K-RI saat mengantarkan surat ke staf Bupati Kotabaru, surat tembusan ke sekda dan DPRD serta tanda terima surat (Foto Istimewa)

LSM BP3-RI Minta Bupati Kotabaru Nonaktifkan Kadis PUPR Terkait Dugaan Proyek Mangkrak dan Ketidaksesuaian LHKPN

Salah satu anggota Polsek Banjarmasin Barat saat mengecek ke lokasi temuan mayat di Gang Keluarga Jalan Simpang Anem, Kelurahan Kuin Selatan Kecamatan Banjarmasin Barat, Selasa (22/4/2025) sore. (foto: istimewa)

Pedagang Pancarekenan di Kuin Selatan Ditemukan Tak Bernyawa