DPRD Kalsel Ikuti Bimtek Penyusunan APBD dan RKPD 2021

Pimpinan dan anggota DPRD Kalsel ikuti bimtek di kota Bogor.(ist)

Bogor, BARITO – Pimpinan dan anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) dalam rangka penyusunan APBD dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2021.

Bimtek tersebut berlangsung selama dua hari di kota Bogor menghadirkan narasumber dari Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia (Kemendagri), Selasa (29/9/2020).

Kepala Bidang Pimpinan Daerah BPSDM Dra Imelda A Hasan mengapresiasi dengan dilaksanakannya kegiatan ini mengingat peran penting DPRD dalam penyusunan APBD dan Rencana Kerja Daerah terlebih lagi pada tahun 2021 penyelenggaraan pemerintah tetap fokus kepada pencegahan dan penanganan Covid-19. Karena itu peningkatan kapasitas dan wawasan DPRD dalam menjalankan tugas dan fungsinya dituntut untuk terus berkembang mengikuti perkembangan situasi, kondisi dan regulasi yang ada sekarang ini.

“Diharapkan bimtek ini memberikan pencerahan pemahaman kemudian meningkatkan kompetensi DPRD Provinsi Kalimantan Selatan dalam membahas APBD maupun Renja 2021 yang tentunya penekanannya sekarang ini fokus kepada pencegahan dan penanganan Covid-19, karena kita tidak pernah tahu kapan Covid ini berakhir,” jelasnya.

Sementara itu Ketua DPRD Kalsel H Supian HK menjelaskan dari berbagai materi yang disampaikan antara lain Permendagri Nomor 60 Tahun 2020 tentang Penyusunan APBD Tahun 2021 dan Permendagri Nomor 40 Tahun 2020 tentang Penyusunan RKPD Tahun 2021 sangat penting sebagai pedoman DPRD dalam pembahasan bersama Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan.

“Ini sangat berdampak positif bagi kinerja DPRD Provinsi Kalimantan Selatan yang tindak lanjutnya adalah pembahasan bersama pihak Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, dengan bimtek ini nantinya diharapkan tidak salah dalam mengambil kebijakan-kebijakan,” katanya.

 

Rilis : DPRD Kalsel
Editor: Sopian

Related posts

Arifin-Akbari Programkan Rp1 Miliar Untuk Kelurahan dan Peningkatan Dana Operasional Ketua RT/RW Rp1 Juta/Bulan

15.074 Kotak Suara Pilkada Kalsel 2024 Mulai Didistribusikan ke Gudang Logistik

Muhidin-Hasnur Pendaftar Kedua di Pilgub Kalsel 2024