Banjarmasin, BARITO – Dalam pelaksanaan reses yang dilaksanakan oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Banjarmasin selama tiga hari ini, tentunya akan menjadi tugas dari para wakil rakyat untuk mengawal aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat.
Seperti halnya yang dilakukan anggota DPRD Banjarmasin untuk daerah pemilihan (Dapil) Banjarmasin Timur yang melaksanakan kegiatan reses di Kelurahan Kuripan untuk menyerap aspirasi warga.
Hadir dalam reses tersebut yaitu anggota DPRD Dapil Banjarmasin Timur yang lain diantaranya dr Aulia Ramadhan Supit, Noorlatifah, Syahrani, Johansyah, Elli Rahmah, Abdul Gais, Tugitno, Zainal Husni, Awan Subarkah.
Dalam kegiatan reses dengan tokoh masyarakat di Kelurahan Kuripan ini, yang sempat dikeluhkan terkati Jaminan Kesehatan, sarana infrastruktur, dan juga terkait harga harga Gas LPG 3 Kg yang melonjak.
Salah seorang anggota DPRD Kota Banjarmasin, Aulia Ramadhan ketika usai mengikuti reses mengakui ada beberapa keluhan warga, khusunya di kawasan Banjarmasin Timur, terkait Jaminan Kesehatan, sarana infrastruktur, dan juga terkait harga harga Gas LPG 3 Kg yang melonjak.
Hal inilah menurutnya yang menjadi tugasnya sebagai anggota dewan untuk mengawal aspirasi warga tersebut agar bisa menjadi perhatian dari Pemko Banjarmasin untuk menindaklanjutinya.
“Kami di DPRD Kota Banjarmasin akan mengawal aspirasi warga ini, diharapkan bisa terealisasi sesegera mungkin, termasuk juga permasalahan yang menjadi skala prioritas,” katanya.
Hal senada juga diungkapkan anggota dewan lainnya, Norlatifah yang diperhatikannya terkait macetnya saluran drainase di beberapa lokasi, bahkan dirinya juga menghimbau agar warga dapat menggiatkan kegiatan gotong royong di lingkungan masing-masing.
“Memang ada yang harus ditangani oleh Pemko Banjarmasin, namun ada juga peran serta warga,” tambahnya.
Lala berharap Dinas PUPR Banjarmasin bisa menginventarisir keluhan-keluhan warga tersebut, dan bisa dijadikan program prioritas dalam pembangunan Banjarmasin.
“Tentunya kita sebagai wakil rakyat akan kawal di komisi masing-masing hingga masalah penganggarannya,” ucapnya. del