Dua Kasi Kejaksaan Negeri Bergeser Tugas

Pelaihari,BARITO – Pergantian jabatan pada Kepala Seksi (Kasi) di Kejaksaan Negeri Pelaihari dilakukan. Senin,(24/2) kemarin di aula Kejaksaan Negeri Pelaihari Jalan Datu Insad Pelaihari, dua Kasi Kejaksaan Negeri Pelaihari yang pindah tugas yakni Kasi Intelijen Toni Yuswanto,SH digantikan Mahardika Prima Wijaya Rosady, SH yang sebelumnya Kasi Pidsus Kejari Banjarbaru. Sedangkan Kasi Pidana Umum (Pidum) Kejaksaan Negeri Pelaihari Agung Wijayanto menempati pos baru sebagai Kasi Intelijen pada Kejari Banjarbaru dan Agung digantikan Dimas Purnama Putra, SH yang sebelumnya Kasi Tata Usaha Negara (Datun) pada Kejaksaan Negeri Amuntai Kabupaten Hulu Sungai Utara.

Toni Yuswanto selanjutnya menempati pos barunya sebagai Kasi Intelijen pada Kejaksaan Negeri Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah.

Serah terima jabatan dipimpin Kejari Tanah Laut Abdul Rahman,SH dan diikuti sejumlah Jaksa dan karyawan Kejakasaan Negeri Pelaihari.

Usai sertijab, Kepala Kejaksaan Negeri Pelaihari Abdul Rahman,SH kepada Barito Post mengatakan, dalam penanganan perkara-perkara baik dibidang Pidum dan Intelijen tetap berjalan dan tidak target-taget, dan yang ditonjolkan sekarang ada program Jaga Desa.

“Program itu lebih prefentif atau pendampingan bagi kepala-kepala desa dalam hal penggunaan dana desa,”katanya.

Ia menambahkan, pada bidang Pidum sendiri telah dibangunkan untuk sarana penyelesaian Tilang.

“Masyarakat dibuat senyaman mungkin untuk pelayanan Tilang, dan posisi bangunan didepan kantor Kejaksaan Negeri agar masyarakat tidak terlalu antri. Percepatan penyelesaian perkara agar tidak ada tunggakan,ucap Abdurahman pula.

Penulis: Basuki
Editor : Mercurius

Related posts

Polisi Bekuk DPO Begal di Kawasan Kantor Gubernuran Kalsel

Tabrakan Beruntun Libatkan Tronton, Mobil dan Motor di Jalan S Parman Banjarmasin

Residivis Narkoba Warga Tanjung Berkat Banjarmasin Kembali Ditangkap