Jakarta, BARITOPOST.CO.ID – Survei terbaru yang dirilis Political Weather Station (PWS) terhadap elektabilitas Partai Politik (Parpol) menjelang Pemilu 2024.
Menurut temuan survei, Partai Demokrat kini masuk tiga besar, membalap Golkar yang sebelumnya kerap ada di posisi ke-3.
PDIP dan Gerindra ada di posisi pertama dengan elektabilitas 21,8% dan 15,6%. Sementara Demokrat meraih 10,1% suara dan Golkar 9,6% suara.
“Seandainya pemilu saat ini, partai apa yang anda pilih? PDIP akan keluar sebagai pemenang dengan 21,8%, akan hattrick. Di posisi dua, Gerindra 15,6% alias naik signifikan jika dibandingkan Pemilu 2019. Di berikutnya Demokrat 10,1%, Golkar 9,6%, NasDem 9,1%, PKS 7,8%, PKB 7,5%,” jelas Peneliti Senior PWS Sharazani dalam paparan rilis survei, seperti dilansir kumparan, Minggu (5/2/2023).
BACA JUGA: 26,7 Persen Responden Belum Tentukan Pilihan Partai
Lebih lanjut, sebutnya, Partai Perindo tercatat bisa masuk parlemen apabila pemilu digelar sekarang dengan 4,6% suara. Adapun partai yang saat ini ada di Senayan yakni PAN dan PPP hanya meraih, 2,8% dan 1,9% suara. “Satu-satunya partai non-parlemen yang kelihatannya akan lolos ke Senayan adalah Partai Perindo dengan elektabilitas sebesar 4,6% jika Pemilu dilaksanakan saat ini,” jelas dia.
Di sisi lain, sebetulnya mayoritas masyarakat menilai tak ada parpol yang peduli dengan masalah riil yang terjadi, yakni di kisaran 25-30%.
Survei PWS kali ini dilaksanakan 23-31 Januari 2023 di 34 provinsi seluruh Indonesia. Populasi dari survei ini adalah seluruh warga negara Indonesia yang sudah mempunyai hak pilih atau seluruh penduduk Indonesia yang minimal telah berusia 17 tahun dan/atau belum 17 tahun tetapi sudah menikah.
Jumlah sampel 1.200 responden, diperoleh melalui teknik pencuplikan secara acak sistematis (systematic-random sampling). Margin of error +/- 2,83%, dan pada tingkat kepercayaan (level of confidence) sebesar 95%. (*)
BACA JUGA: Riset Cakradata, Ini Parpol Populer di Percakapan Warganet
Hasil Survei PWS pada 23-31 Januari 2023
PDIP 21,8%
Gerindra 15,6%
Demokrat 10,1%
Golkar 9,6%
NasDem 9,1%
PKS 7,8%
PKB 7,5%
Partai Perindo 4,6%
PAN 2,8%
PPP 1,9%