Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) baru-baru ini mengumumkan penerima Pendanaan Program Penelitian Batch II, dan Program Kolaborasi Penelitian Strategis (Katalis) Tahun Anggaran 2024 yang dapat dilihat pada laman BIMA.
Ribuan proposal penelitian dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indonesia telah diseleksi secara ketat, dan sejumlah peneliti beruntung terpilih untuk mendapatkan dukungan finansial dalam mewujudkan ide-ide inovatif mereka.
Humas Unukase Muhdi Putera menyampaikan,
Bahwa salah satu perguruan tinggi yang memperoleh pendanaan adalah Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan (Unukase). Unukase memperoleh lima judul yang didanai pada Program Penelitian Batch II Tahun 2024.
Sedangkan pada pengumuman di bulan Mei, Unukase juga memperoleh satu judul, sehingga untuk tahun anggaran 2024, UNUKASE memperoleh enam judul yang didanai.
Skema untuk program penelitian yang memperoleh pendanaan adalah Penelitian Dosen Pemula (PDP) Afirmasi.
Adapun dosen-dosen yang berhasil memperoleh pendanaan ini adalah Novi Dwi Yuliani, M.Pd. (dari Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris), Ayu Anindia Hizraini, M.Pd. (dari Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar), Marlina, M.Pd. (PGSD), Berry Nahdian Forqan, S.P., M.S. (Prodi Agribisnis), Pertiwi Awilda, M.Farm. (Prodi Farmasi), dan Muhammad Hafiz Fathony, M.Pd. (PGSD).
“Pencapaian untuk penerima hibah penelitian ini meningkat dari tahun-tahun sebelumnya. Hal ini disambut baik semua civitas academica di Unukase,” ujarnya.
Rektor Unukase Dr. Abrani Sulaiman, turut merasa bangga, dan mengucapkan selamat kepada dosen-dosen yang terpilih.
“Prestasi ini adalah sebuah pencapaian yang membanggakan dan menjadi inspirasi bagi seluruh civitas academica,”ungkapnya, Sabtu (27/07).
Ia juga berharap penelitian ini dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan manfaat yang luas bagi masyarakat.
Penulis : Hamdani
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya