Ganda Campuran Berkat Abadi Masuk Final, Djarum Sirnas Bulutangkis Li Ning Kalsel Open 2019

by baritopost.co.id
0 comments 2 minutes read

Martapura, BARITO – Pebulutangkis ganda campuran dewasa PB Berkat Abadi, Agripina Primarahmanto Putera/Meirisa Cindy Sahputri, berhasil masuk final setelah mengalahkan Irfan Fadhillah/Shela Devi Aulia (PB Jaya Raya Jakarta) dengan skor 21-9 dan 21-18 di kejuaraan Djarum Sirkuit Nasional Li Ning Kalsel Open 2019, Jumat (2/8) di GOR Berkat Abadi, Martapura.

Pasangan Agripina/Meirisa berhasil mewakili tuan rumah dan siap berlaga di partai final. Agripina sempat menceritakan tentang jalannya pertandingan yang di laluinya di semi final siang kemarin.

“Game pertama lawannya belum in, sebaliknya kalau kita dari awal sudah pengen buktiin banget kita adalah tuan rumah jadi saya semangat dan ingin ngasih yang terbaik,” ujarnya.

Sebagai tuan rumah memang selalu ada beban tersendiri bagi pemain, tetapi tidak untuk pasangan Agripina/Meirisa, malah sebaliknya, lebih bersemangat dan lebih leluasa untuk mendapatkan tiket ke final. Agripina pun mengungkapkan antisipasi saat melawan pasangan Irfan/Sheila.

“Kita dari awal sudah siap, tapi ngga nyangka bakal menang. Apalagi Sheila keluaran Cipayung juga, mainnya sudah jelas pasti bagus, tapi kita dari awal dapet masukan dari pelatih, yang kebetulan mantan pemain mix double, jadi bisa di antisipasi dari awal,” sambungnya.

Saat ditanya harapan di sirnas kali ini, Agripina pun mengatakan bahwa dirinya ingin balas budi kepada klubnya sekarang yaitu PB. Berkat Abadi Banjarmasin.

“Kita pengen ngasih yang terbaik buat klub karna klub sudah ngasih yang terbaik buat kita, masa kita ngga ngasih yang terbaik, istilahnya timbal balik buat klub. Kita juga pengen ngebuktiin meskipun klub Berkat Abadi masih terbilang baru, tetapi bisa bersaing dengan klub besar yang sudah lama dan punya nama,” pungkasnya.

Selanjutnya di partai puncak Agripina/Meirisa akan menghadapi pasangan Amri Syahnawi/Pia Zebadiah Bernadet (PB Jaya Raya Jakarta) usai mengalahkan teman satu klubnya yaitu M Fachrikar P. Mansyur/Brigita Marcelia Rumambi dengan skor 21-17 dan 21-18.

ril/tol

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar