Banjarbaru, BARITOPOST.CO.ID – Viral, sekelompok remaja diduga geng motor Kota Banjarbaru menyerang warga Kemuning, Kecamatan Banjarbaru Selatan, Selasa (5/12/2023) malam.
Dalam video amatir yang tersebar di medsos, sekelompok remaja mengejar orang yang berada di sekitar lokasi kejadian.
Teriakan terdengar saat penyerangan diduga geng motor tersebut hingga membuat orang berlarian.
Kejadian penyerangan itu di belakang kolam renang Idaman Kota Banjarbaru. Selanjutnya kasus itu sudah ditangani Polres Banjarbaru hingga berhasil diringkus.“Gengster itu menyerang orang tak dikenal di belakang kolam renang Banjarbaru Kemuning. mudahan sigap ditangkap” tulis warga net.
Selanjutnya Tim Gabungan Polres Banjarbaru berhasil mengamankan 15 anggota Geng Motor “Family Doski”, Rabu (6/12/2023) sekitar pukul 01.30 Wita.
Gangster yang meresahkan masyarakat Banjarbaru berhasil diringkus saat operasi dipimpin Kasat Reskrim Iptu Zuhri Muhammad, dibackup Tim Gabungan Polres Banjar.
Baca Juga: Tak Jera, Oknum Istri Anggota DPRD Banjarmasin Diduga Kembali Tersandung Kasus Penggelapan Uang
Dari penyelidikan kepolisian menemukan kelompok ini melakukan beberapa penyerangan terhadap kelompok rivalnya.
Seperti Valensa, YPK, dan GH. Mereka menggunakan media sosial Instagram (IG) untuk berkomunikasi dan merencanakan pertemuan serta serangan.“Kegiatan yang mereka lakukan diupload di media sosial, sehingga menimbulkan dampak negatif bagi masyarakat, khususnya di wilayah Banjarbaru,” jelas Kasat Reskrim Iptu Zuhri Muhammad, melalui Kasi Humas AKP Syahruji.
Sebanyak 15 orang anggota Geng Motor “Family Doski,” yang berhasil diringkus diduga diantaranya anak-anak dibawah umur.
Selain itu, ditemukan 16 bilah senjata tajam (sajam) dan enam kendaraan bermotor roda 2 yang digunakan dalam penyerangan tersebut.
Dari interogasi beber Humas AKP Syahruji mengatakan, kelompok ini sudah tiga kali menyerang rival dengan menggunakan senjata tajam. Mereka juga mengunggah video penyerangan tersebut di Instagram untuk meningkatkan reputasi geng mereka.
“Saat ini, 15 pelaku dan barang bukti sedang dalam penyelidikan dan penyidikan lebih lanjut,”pungkas Syahruji.
Penulis : Arsuma
Editor : Mercurius
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya