Gina Mariati Ketua Fraksi NasDem Kalsel

by baritopost.co.id
0 comments 2 minutes read

*Guntur  Pimpin Rapat Penempatan Anggota Fraksi di AKD

Banjarmasin, BARITO – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasional Demokrat (NasDem) menetapkan Gina Mariati sebagai Ketua Fraksi Partai NasDem DPRD Kalimantan Selatan periode 2019-2024.

Ditetapkannya politisi perempuan ini disampaikan Ketua DPW Partai NasDem Kalsel H Guntur Perwira kepada wartawan di Gedung DPRD Kalsel di Banjarmasin, Selasa (10/9).

Guntur ditemui seusai memimpin rapat di ruang rapat Fraksi Partai NasDem Kalsel di lantai tiga.

Guntur mengungkapkan, kehadirannya pertama kali di ruang Fraksi NasDem ini, selain memenuhi nazar, sekaligus memimpin rapat penempatan anggota fraksi di Alat Kelengkapan Dewan (AKD), seperti di komisi-komisi, Badan Anggaran (Banggar), Badan Musyawarah (Banmus), Badan Pembentukan Peraturan Daerah (BP Perda) dan Badan Kehormatan (BK).

“DPP menetapkan Ketua Fraksi NasDem di DPRD Kalsel adalah Gita Mariati. Selain itu ada penambahan struktur fraksi di dewan. Hasil kesepakatan rapat, Wakil Ketua Fraksi Gusti Miftahul Chotimah dan Sekretaris Fraksi H Iberahim Noor serta anggota Akhmad Rozanie Himawan Nugraha,’’ bebernya.

Guntur tidak memungkiri, ada hubungan kekeluargaan antara dirinya dan Gina Mariati. Karena itu, sedapat mungkin dia menghindari pelibatan unsur subjektifitas dalam pemilihan ketua Fraksi NasDem ini, yakni dengan mengikuti mekanisme yang ditetapkan partai.

“Kebetulan Gina Mariati  ini putri saya. Subjektifitas sangat tinggi kalau saya tidak betul-betul menjalankan aturannya,” kata Guntur.

Dijelaskannya, Partai NasDem memakai sistem skor untuk menentukan ketua fraksi dengan melihat perolehan suara, integritas di partai dan pendidikan.

Disebutkan Guntur, di antara empat orang anggota Fraksi NasDem Kalsel ada dua orang yang skornya sama, yakni H Iberahim Noor dan Gina Mariati.

“Tetapi, partai ingin seluruh kadernya bisa bergantian atau regenerasi dan akhirnya diputuskan Gina Mariati Ketua Fraksi Partai NasDem Kalsel,” terangnya.

Pemilik Harian Barito Post ini menambahkan, partai juga memutuskan menempatkan anggota Fraksi Partai Nasdem Kalsel di AKD.  Yakni, Gina Mariati ditempatkan di Komisi I membidangi pemerintahan dan hokum. Kemudian di Komisi II membidangi ekonomi dan keuangan ditempati Akhmad Rozanie Himawan Nugraha, Gusti Miftahul Chotimah di Komisi III membidangi infrastruktur dan pembangunan serta H Iberahim Noor di Komisi IV membidangi kesejahteraan masyarakat.

Untuk di Banggar ditugaskan Gina Mariati dan Iberahim Noor, sementara di BP Perda Gusti Miftahul Chotimah dan Akhmad Rozanie Himawan Nugraha. Selain itu, Akhmad Rozanie Himawan Nugraha juga ditempatkan di Banmus.

“Ada yang dapat posisi dua jabatan di AKD karena dia tidak menjadi struktur fraksi. Ini mempertimbangkan rasa keadilan bagi yang hanya jadi anggota fraksi,” terangnya.

Guntur Perwira meminta masukan yang positif, yang sifatnya mendidik dan membangun, dari para wartawan.

“Rekan-rekan pers tolong berikan bantuan yang positif. Kalau mereka tidak benar tolong dikoreksi, tapi yang mendidik dan membangun, tidak mengecilkan orang dan tidak menghakimi,” pungkasnya.

Sopian

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar