Gubernur Kalsel Kukuhkan 4 Penjabat Sementara Kepala Daerah

by baritopost.co.id
0 comments 2 minutes read
Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor ketika mengukuhkan Kepala DPMD Provinsi Kalsel, Faried Fakhmansyah sebagai Pjs Bupati HST, pada acara pengukuhan di Gedung Idham Chalid, Selasa (24/09/2024).(foto: dok.DPMD Prov. Kalsel)

Banjarbaru, BARITOPOST.CO.ID – Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel),  Sahbirin Noor mengukuhkan 4 penjabat Pemrov Kalsel sebagai penjabat sementara (pjs) kepala daerah di Gedung Idham Chalid, Selasa (24/09/2024).

Pejabat yang dikukuhkan hari ini, sesuai Keputusan Mendagri Nomor 100.2.1.3-3808/2024 adalah : Thaufik Hidayat sebagai Penjabat Sementara Bupati Balangan, Akhmad Fydayeen sebagai Penjabat Sementara Bupati Banjar, Faried Fakhmansyah sebagai Penjabat Sementara Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) dan Nurlianie, Penjabat Sementara Walikota Banjarbaru.

Mulai Rabu (25/09/2024) besok, para pjs kepala daerah tersebut akan memimpin di daerah yang kepala daerahnya memasuki cuti kampanye.

Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor berpesan kepada pejabat yang dikukuhkan untuk menjalankan amanah sebagai pemimpin di wilayah masing-masing

“Berusahalah menciptakan rasa gembira. Sama dengan pemerintahan saya selama dua periode dan sudah mau selesai ini, saya  selalu menggelorakan semangat untuk karyawan karyawati untuk bekerja gembira,”ujarnya.

Paman Birin meyakinkan jajarannya, bahwa bekerja dengan hati gembira, akan memicu semangat.

Sementara itu, Pjs Bupati HST, Faried Fakmansyah mengatakan mulai besok dirinya sudah “ngantor” di Pemkab HST di Barabai.

Faried yang merupakan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Provinsi Kalsel itu bertugas menggantikan Aulia Oktafiandi yang maju pada Pilkada HST 2024.

Faried akan memegang roda pemerintahan di HST sampai masa kampanye Pilkada berakhir pada 23 November 2024.

Selama Faried bertugas di Kabupaten HST, maka posisinya di DPMD Provinsi Kalsel dijalankan Sekretaris DPMD Provinsi Kalsel, Raden Mas Ernato Surya Jaya sebagai Pelaksana Harian (plh) Kepala DPMD Provinsi Kalsel.

Faried mengatakan dirinya siap menjalankan tugas dan menjaga suasana aman dan kondusif di Kabupaten HST.

Rekannya, Thaufik Hidayat, Pjs Bupati Balangan mengungkapkan bahwa tugas pokoknya adalah melanjutkan program di Pemkab Balangan.

“Tugas yang utama tentu menjaga ketentraman dan ketertiban di masyarakat, agar roda pemerinatahan berjalan dengan baik. Kami mohon peran serta masyarakat Balangan, karena saya tidak akan bisa mewujudkannya sendirian,” beber Thaufik yang merupakan Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah Sekretariat Daerah Provinsi Kalsel.

Sedangkan  Pjs Walikota Banjarbaru, Nurlianie mengatakan akan menjalankan tugas sebaik-baiknya dan memastikan ASN Pemko Banjarbaru bersikap netral dalam pemilihan kepala daerah (pilkada).

Penulis: Cynthia

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment