Alalak, BARITOPOST.CO.ID – Ratusan warga Kecamatan Alalak, Kabupaten Barito Kuala (Batola) menghadiri Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Arrahmanirahim Jalan Tatah Masjid RT 7 setempat, Selasa (31/1/2023) pagi.
Dengan antusias masyarakat di bantaran sungai tersebut menyimak ceramah yang dibawakan oleh Habib Mustafa dari Martapura.
Dalam pengajian itu, Habib Mustofa kembali mengingatkan agar meningkatkan ibadah kepada Allah Swt. Kemudian bagi yang belum pernah beribadah ke mushala atau masjid. Karena usia sudah makin tua sementara ajal makin dekat.
Ketua Panitia Pelaksana Isra Mi’raj, H Bahrul Ilmi bersyukur acara tersebut berlangsung lancar dan antusias disimak warga, termasuk ibu-ibu yang duduk di luar masjid.
Baca Juga: DPRD Balangan Terima 12 Raperda Pengajuan Pemkab Balangan
“Mudah-mudahan dengan Mi’raj itu dapat meningkatkan lagi tali silaturahmi, lebih khususnya mempertajam amal ibadah kita. Terutama masalah sholat dan lainnya,” ingatnya didampingi Camat Alalak, Muhammad Sya’Rawi.
Ketua PPP Kabupaten Batola ini berharap mudah-mudahan dengan Mi’raj ini dapat memberikan berkah kepada kampung halaman warga. Pada gilirannya masyarakat makin religius kehidupan dan meningkat ekonominya.
Ia menambahkan, acara Mi’raj itu juga dihadiri beberapa pembakal dan ketua RT setempat termasuk dari Pula Sugara.
“Mudah-mudahan semuanya berkah dan masjid makin makmur serta masyarakat bisa belajar keagamaan di sini,” ucap H Bahrul Ilmi.
Baca Juga: Gubernur Kalsel Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi dengan Mendagri
Camat Alalak, Muhammad Syarawi menyambut apresiasi siapapun yang melaksanakan Mi’raj maupun Haul Guru Sekumpul.
“Tentunya kita berharap masyarakat dapat mengambil hikmah dan pelajaran dari apa yang disampaikan Habib Mustafa,” pungkasnya didampingi Pembakal Meri.
Penulis: Arsuma
Editor : Sophan Sopiandi