H Iqbal/Gilang Juara Ganda Putra, Tenis Meja se Kalsel Piala Ketua KONI Banjarmasin

Ketua KONI Banjarmasin menyerahkan piala kepada pasangan Iqbal/Gilang saat menjuarai Kejuaraan Tenis Meja se Kalsel memperebutkan Piala Ketua Umum KONI Banjarmasin, Sabtu (26/8/2023) sore di Gedung Kompetem Banjarmasin. (foto: Tolah/brt)

Ketua KONI Banjarmasin menyerahkan piala kepada pasangan Iqbal/Gilang saat menjuarai Kejuaraan Tenis Meja se Kalsel memperebutkan Piala Ketua Umum KONI Banjarmasin, Sabtu (26/8/2023) sore di Gedung Kompetem Banjarmasin. (foto: Tolah/brt)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID Pasangan H Iqbal Firdausi/Gilang Ramadhan menjuari ganda putra kategori umum di Kejuaraan Tenis Meja se Kalsel memperebutkan Piala Ketua Umum KONI Banjarmasin, Sabtu (26/8/2023) sore di Gedung Kompetem Banjarmasin.

Keberhasil Iqbal yang tak lain Ketua Umum Persatuan Tenis Meja Indonesia (PTMSI) Banjarmasin ini, setelah mengalahkan ganda Gusti Muriyadi/Fahrurazi (Borneo) yang berakgir 3-1 (11-6, 114, 6-11 dan 11-6).

Dipartai final tersebut, disaksikan langsung Ketua Umum KONI Banjarmasin H Hermansyah, Ketua Umum PTMSI Kalsel, H Surya Dharma serta undangan lainnya, duet Iqbal/Gilang tampil begitu kompak dan mendominasi jalannya pertandingan.

Di set pertama, beberapa kali smesh Iqbal maupun Gilang membuat Rozi/Gusti kesulitan mengembalikan bola hingga unggul 11-6.

Baca Juga: Gerebek Rumah Warga Ampera Banjarmasin Ini, Polisi Temukan 5 Gram Sabu

Kompaknya kedua pemain ini dalam menyerang maupun bertahan, hingga tanpa kesulitan meraih poin demi poin dengan menang 11-4 diset kedua.

Namun di set ketiga, Iqbal/Iqbal kecolongan dengan sering melakukan kesalahan sendiri. Pengembalian yang kurang akurasi membuat Gusti Muriyadi/Fahrurazi memperkecil ketinggalan 2-1 (6-11).

Untunya diset keempat, Iqbal/Gilang kembali tampil solid dengan terus menekan. Sebuah pukulan mematikan dari Iqbal akhirnya menyudahi perlawanan Gusti Rozi.

Baca Juga: JiMat Kalahkan Juara Linus Kalsel, Festival Futsal Antar Klub Piala Paman Birin 2023

Adapun juara tiga bersama, ganda putra diraih Maydi Hasmi/H Rehan (Mujahidin) dan Anton/Basid (K22). “Saya cuma berusaha bermain lebih tenang. Keberhasilan ini tidak lepas penampilan cemerlang Gilang,” sebut Iqbal usai pertandingan.

Dipertandingan sebelumnya, Gilang Ramadhan (MHN) berhasil meraih juara tunggal putra umum dengan menumbangkan Joya (Perpamsi) 3-0.

Gilang yang merupakan mantan atlet SEA Games Indonesia dalam pertandingan final berhasil memupuskan Joya yang juga atlet PON Kalsel pada skor 11-8, 11-9 dan 11-4.

Baca Juga: Peserta Aerobic Perwosi Banjarmasin Membludak, Piala Ketua KONI Banjarmasin dan HUT RI

Juara bersama diraih atlet PON Kalsel lainnya Razibi (MHN) dan Maydi (Mujahidin). Di tunggal putri kategori umum, juara pertama diraih Riska usai menyudahi permainan Annisa (MHN) 3-0 (11-7, 11-6, 11-8). Juara tiga bersama disabet Aprilia (Batasa) dan Rara (MHN).

“Kita berharap melalui turnamen ini akan melahirkan bibit handal petenis meja Banjarmasin yang mampu berprestasi tak hanya di Kalsel tapi juga nasional hingga internasional,” kata Ketua Umum KONI Banjarmasin, H Hermansyah.

Seperti halnya, Gilang pernah mewakil Indonesia di SEA Games. “Semoga ada petenis meja Kalsel yang mampu berprestasi hingga Asiam Games, bahkan olimpiade,” imbuhnya.

Penulis: Tolah

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

Peserta Kejurprov Voli Pasir Kalsel 2025 Semua Pemain Muda

Pemengalungan medali yang dilakukan Irwansyah (kanan) dan Ketua KONI Tala, Muhammad Fahriannoor (kiri). (foto: Tolah/brt)

Kontingen PTMSI Banjarmasin Juara Umum Kejurprov Tenis Meja Kalsel 2025 di Tanah Laut

Hasnuryadi Sulaiman Jadi Ketua FPTI Kalsel, Terpilih Secara Aklamasi Saat Musprovlub