HIPWI FKPPI Kalsel Dorong UMKM Banua Naik Kelas

Dicanangkan Program Pelatihan Bisnis

by adm barito post
0 comments 1 minutes read
Nawang Wijayati (kiri) dan Raudhah Annisa (foto:afdi)

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Himpunan Pengusaha dan Wiraswasta (HIPWI) Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (FKPPI) Kalsel mendorong lebih banyak Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di banua mmapu naik kelas.

Tampak Tahun 2023 ini, HIPWI FKPPI Kalsel menggelar dan mencanangkan berbagai kegiatan pembinaan UMKM dengan program pelatihan bisnis, agar pelaku UMKM mampu bertahan dan mengembangkan usahanya..

Bahkan, pada Tahun 2022 lalu, HIPWI FKPPI Kalsel mampu mengikut sertakan produk UMKM di Expo FKPPI di Jakarta.

Sejumlah sponsor pun seperti Bank Kalsel dan PT Ambapers turut memberikan dukungan, agar produk unggulan UMKM di Kalsel laris manis terjual.

BACA JUGA: Promo Cashback ReadyCash Hingga 50 Persen Diberikan Bank Kalsel

Menurut Sekretaris HIPWI FKPPI Kalsel Nawang Wijayati, HIPWI FKPPI sangat mendorong UMKM di Kalsel naik kelas. “Produk UMKM Kalsel sangat diminati di Expo 2022 di Jakarta, dan beberapa produk diborong oleh lingkungan TNI dan Polri ketika itu. Jadi kami sangat mendorong UMKM di Kalsel naik kelas,” ucapnya, disela Muscab ke-8 IWAPI Kota Banjarmasin, Kamis (2/2/2023).

Ia berharap, HIPWI FKPPI saat memberikan pelatihan dari sisi produksi dan pemasaran, mendapatkan mentor yang terbaik. “Mereka yang dilatih, produk UMKM-nya dapat diikutkan dalam berbagai Expo 2023, sebab sangat memberikan dampak ekonomi kuat di daerah,” imbuhnya.

UMKM tidak bisa dipandang sebelah mata, sebab memiliki kontribusi sangat besar bagi pertumbuhan ekonomi daerah. “UMKM memiliki kontribusi besar di daerah, termasuk penyerapan tenaga kerja. Jadi kita sangat konsen melakukan pembinaan,” tutupnya.

Editor :Afdiannoor Rahmanata

BACA JUGA: Musrenbang Untuk Menampung Aspirasi Masyarakat Dalam Perencanaan Pembangunan

Ikuti Berita lainnya di Barito Post klik Google News ini

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar