M Yani Helmi
Banjarmasin, BARITO – Kalimantan Selatan berpotensi menjadi daerah industri daging Sapi. Karena salah satu kabupaten di provinsi ini, yakni Kabupaten Tanah Laut menjadi sentra pemurnian Sapi Bali. Bahkan daerah tersebut juga dikenal memiliki pasar hewan. Sehingga patut didukung karena Tanah Laut sebagai daerah yang konsen melakukan pengembangan ternak sapi.
Demikian disampaikan anggota Komisi II DPRD Kalsel Muhammad Yani Helmi kepada wartawan di Banjarmasin, Jumat (1/11/2019).
Sebelumnya, ujar Yani Helmi, pihaknya di komisi membidangi peternakan ini juga melaksanakan studi komparasi ke Dinas Peternakan Bali di Denpasar.
Pengembangan sapi di Bali itu sangat menarik, lanjutnya, selain ada larangan dijual ke luar negeri, sapi Bali itu kondisinya besar serta diperuntukan hanya di Indonesia, seperti sapi betina yang dikirim ke berbagai daerah dan dilakukan kawin suntik melalui bibit unggul.
Lanjutnya, ternyata seperti di Bali ini juga ada di Kalsel melalui pemurnian sapi Bali, yakni di Kabupaten Tanah Laut.
“Ini harus kita dukung,” pintanya.
Alasannya, tukas politisi Golkar ini, ketika dilakukan pemurnian sapi Bali tersebut, maka daging yang dihasilkan lebih.
“Pemurnian ini sudah jalan di Pelaihari Tanah Laut,” sebutnya.
Dengan hasil pemurnian itu, lanjutnya, ini akan memunculkan industri, seperti pengalengan daging sapi dan lainnya. Karena di Tanah Laut sangat konsen melakukan pengembangan itu dan satu-satunya pasar hewan itu ada disana.
“Kita mengusulkan industri daging sapi ini kalau dikelola dengan baik maka bisa surplus,” cetusnya.
Sementara dengan pemurnian sapi Bali itu, kata Yani Helmi, Tanah Laut bisa jadi percontohan bagi kabupaten lainnya di Kalsel.
Ditegaskannya Kalsel ini sangat potensial pengembangan ternak sapi, karena juga didukung ketersediaan lahan dan komitmen pemerintah daerah, selain keterlibatan pihak swasta.
“Di Tanah Laut juga sudah melibatkan pihak swasta dengan memberikan peralatan,” pungkasnya.
penulis : sopian