Banjarmasin, BARITO – Cuaca yang dingin usai hujan lebat mengguyur Kota Banjarmasin membuat banyak warga termasuk di Komplek Bumi Mas Raya Jalan Buncit Indah Kelurahan Pemurus Baru Kecamatan Banjarmasin Selatan memilih berdiam di rumah , Kamis (8/4/2021) malam.
Namun sekitar pukul lebih kurang 22.15 menit jelang tengah malam warga dihebohkan dengan teriakan api serta tiang listrik yang dipukul berkali kali.
Sontak warga berhamburan keluar dan menyaksikan api yang berkobar di sebuah gudang meubel di kawasan itu Api sempat semakin membesar menyusul angin dan hujan yang turun kembali, namun berkat kesigapan barisan relawan pemadam kebakaran dari berbagai penjuru Kota Banjarmasin bahkan Banjarbaru , secara perlahan lebih kurang 45 menit api berhasil dipadamkan dan hingga berita ini diturunkan sedang dilakukan pembasahan. Belum diketahui penyebab kebakaran yang belakangan diketahui terjadi di gudang meubel Elizabeth tersebut, Namun diduga terjadi arus pendek .
Sejumlah komentar warganet mengucapkan terima kasih atas kesigapan relawan BPK yang dengan cepat bisa mengatasi api sehingga tidak meluas “Alhamdulillah ya Allah bemula sudah ada penurunan sampai sampai ada bubuhan (kawan kawan) BPK dari Banjarbaru jua lewatan arah Banjarmasin, semoga selamatan buhan BPK tulis akun @qodir_bin_hamid_ar_ruzaiky saat memberikan komentar nya di akun medsos @info_banjarmasin . Alhamdulillah sudah padam sehat terus relawan BPK Banjarmasin tulis akun @rinyyy
Editor : Mercurius