Juli, PTM Bakal Diberlakukan, Wakil Rakyat Minta Kajian Mendalam

by admin
0 comments 2 minutes read

Banjarmasin, BARITO – Rencana pemberlakuan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) bagi para pelajar di Kalimantan Selatan, yang akan dimulai pada tahun ajaran baru pada bulan Juli 2021 mendatang, kembali mendapat tanggapan dari anggota DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, kali ini anggota Komisi IV membidangi pendidikan, H Troy Satria memberikan tanggapannya.

Kepada wartawan di Banjarmasin, Troy Satria meminta dilakukan kajian lebih mendalam terhadap rencana pelaksanaan PTM tersebut yang akan digelar serentak untuk tingkat SD, SMP dan SMA serta SMK mengingat lonjakan kasus Covid-19 masih terjadi di Indonesia.

“Kita mengharapkan pemerintah agar mengkaji kembali dan memperhatikannya, apalagi PTM untuk tingkat Sekolah Dasar (SD),” ujar Troy, Senin (21/6/2021).

Harapan tersebut, lanjut Troy, sekaligus juga meminta pemerintah memastikan kembali vaksinasi keseluruhan terhadap tenaga sekolah (pendidik) di Kalsel dan pihak terkait lainnya sebelum PTM tersebut benar-benar dilaksanakan.

Hal penting lainnya, tukas politisi Golkar ini utamanya adalah sosialisasi penerapan protokol kesehatan yang betul-betul ketat di lingkungan sekolah, terutama bagi peserta didik pada di tingkat sekolah dasar yang rentan, karena mereka masih banyak di usia dini, agar nantinya anjuran kesehatan tersebut benar-benar dapat diterapkan dilingkungan sekolah.

“Meski setelah divaksin, agar protokol kesehatan jangan diabaikan, tapi anjuran kesehatan itu harus tetap dijalankan,” pesannya.

Troy juga mengingatkan pihak sekolah harus betul-betul memperhatikan kesiapan untuk membuka kembali kelas belajar bagi siswa/siswinya.

“Kita harapkan saat PTM dimulai, maka pihak sekolah benar-benar siap melaksanakan,” pintanya.

Ditegaskannya terlepas dari beberapa hal tersebut, yang lebih penting lagi menurutnya adalah ijin tetap ada pada orang tua murid, apakah memperbolehkan atau tidak anak mereka untuk kembali bersekolah normal setelah sekian lama melaksanakan belajar secara daring.

“Kembali lagi kepada orang tua, apakah mengijinkan atau tidak,” tandasnya.

Sebelumnya Komisi IV DPRD Kalsel telah melakukan monitoring ke berbagai sekolah di kabupaten/kota di Kalsel guna melihat kesiapan pemerintah daerah khususnya Dinas Pendidikan di kabupaten/kota beserta jajarannya dalam rangka pelaksanaan PTM di tahun ajaran baru.

Penulis : Sopian

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment