Kabag Protokol Ajak Wartawan Bersinergi Bangun Banua

by baritopost.co.id
0 comments 1 minutes read

Barabai, BARITO – Untuk menjalin kekompakan dan mempererat tali silaturahmi, Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kabupaten Hulu Sungai Tengah mengajak wartawan berbagai media yang bertugas di Kabupaten HST makan bersama di Rumah Makan Kalijo, Kamis (30/1) tadi.

Makan bersama itu langsung dihadiri oleh Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan H Aidi Rozain didampingi Kasubag Komunikasi Pimpinan Yayuk Umarsih dan Kasubag Dokumentasi Pimpinan Wagiman.

Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan menyempatkan diri untuk berkumpul, bercengkrama dan makan bersama insan pers di Barabai. Walaupun acaranya dadakan dan tidak semua yang bisa hadir, tetapi cukup terasa nuansa kekeluargaan dan kekompakan terjalin.

Pihaknya juga meminta maaf bahwasanya pertemuan ini terkesan dadakan. Namun jangan dipermasalahkan dan jangan mengurangi unsur kekeluargaan yang ingin ditumbuhkan Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan.

Baca Juga

“Kami ingin menerapkan kedekatan yang lebih baik,  lebih bagus dan lebih terbuka pada teman-teman pers di Barabai,” kata H Aidi Rozain.

Kabag Protokol juga mengimbau kepada awak media agar dapat bersama-sama dengan pemerintah, menopang segala program dan kegiatan bupati dan wakil bupati.

“Sudah menjadi tupoksi kita bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan melalui media untuk mempublikasikan setiap kegiatan bupati dan wakil bupati atau yang mewakili, untuk itu mari kita bersinergi bersama, dukungan, topangan dan kerjasama dari teman-teman media sangat dibutuhkan dalam pelaksanakan tugas keseharian dalam rangka mewujudkan HST yang semakin hebat kedepannya,” pesan H Aidi Rozain.

dil

Baca Artikel Lainnya

Tinggalkan komentar