Kalsel Tuan Rumah Sirnas Bulutangkis 2023, Targetkan 500 Peserta

Rusdiansyah dan Abdullah Sani

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – BNI Sirkuit Nasional (Sirnas) Bulutangkis 2023 siap digelar. Salah satu seri tahun ini, Kalimantan Selatan menjadi tuan rumah pada 26 Juni-1 Juli 2023 di GOR Berkat Abadi, Martapura, Kabupaten Banjar.

Ada 12 kota yang bakal disambangi BNI Sirnas guna mencari bibit-bibit pebulutangkis muda. Sebanya 13 seri yang secara bergantian, terdiri dari lima Sirnas A, enam Sirnas B, satu Sirnas C dan ditutup dengan satu Sirnas Premier di DKI Jakarta.
Dimana Bandung (Jawa Barat) menjadi titik awal gelaran BNI Sirnas 2023.

“Alhamdulillah PBSI Kalsel dipercaya dan ditunjuk langsung menjadi tuan rumah Sirnas B,” ungkap panitia pelaksana Rusdiansyah bersama Abdullah Sani S,Pd M.Pd, Kamis (8/6/2023) di Banjarmasin

Baca Juga: Tanah di Jalan Pembangunan Ujung Diduga Diserobot Dinas Perhubungan, Warga Mengadu ke Walikota Banjarmasin

Dipercaya menyelengarakan Sirnas, lanjutnya, karena sering melaksanakan even nasional dan pernah menjadi tuan rumah Pra PON. “Untuk menjadi pelaksana Sirnas ini, segala sesuatunya sudah dipersipkan. Termasuk menyiapkan dua gedung kalau peserta terlalu banyak,” sebut Rusdiansyah yang juga Ketua Harian PBSI Kalsel ini.

Sementara ini, sambungnya, Gedung Berkat Abadi yang dipersiapkan dengan memiliki lima lapangan. “Kami menargetkan 500 pebulutangkis dari seluruh tanah air. Kalau sampai 700 peserta, maka dua gedung yang akan digunakan,” bebernya.

Sampai saat ini, jelasnya, sebanyak
327 yang sudahmendaftar. “Diperkirakan akan bertambah hingga penutupan mendaftaran 13 Juni 2023,” ucapnya.

Kelompok usia yang dipertadingkan diantaranya yaitu usia dini putra/putri usia dibawah 11 tahun kelahiran tahun 2013 atau sesudahnya (tunggal). Kemudian anak-anak putra/putri usia dibawah 13 tahun kelahiran tahun 2011 atau sesudahnya (tunggal dan ganda). Selanjutnya kategori pemula putra dan putri usia dibawah 15 tahun kelahiran tahun 2009 atau sesudahnya (tunggal dan ganda).

Tujuan kegiatan Sirnas ini, untuk mencari bibit atlet sejak dini untuk dipersiapkan nantinya mengikuti kejuaraan nasional.

“Jadi kejuaraan ini kesempatan bagi atlet kita yang muda-muda untuk mengasah kemampuan sekaligus melihat bakat talenta pembulutangkis dan sekaligus mencari bibit atlet yang berpotensi yang bisa kita bina nantinya,” tuturnya seraya menyebutkan, pada Hari Raya Idul Adha pertandingan diliburkan satu hari.

Penulis: Tolah

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

RSUD Ulin-Dispora Kalsel Peringati Hari Kesehatan Nasional 2024

PBFI Kalsel Usulkan Nomor Pertandingan PON Pada Porprov 2025 Tala

Pertina Kalsel Gelar Kejurprov 2024, Danrem Ingin Mencari Bibit Atlet Unggul