Kapolres Batola Lakukan Pengecekan Pemberian Sembako dan Vitamin Pasien Konfirmasi Positif Covid-19 Melaksanakan Isolasi

by admin
0 comments 2 minutes read

Kegiatan pengecekan, pemberian sembako dan vitamin kepada pasien konfirmasi positif Covid-19 yang melaksanakan isolasi mandiri di daerah hukum Barito Kuala, Jum’at, (25/9/2020).

Kapolres Batola AKBP Lalu Moh Syahir Arif, S.I.K., S.H., M.M mengatakan, kegiatan pengecekan, pemberian sembako dan vitamin kepada pasien konfirmasi positif Covid-19 yang melaksanakan isolasi mandiri di Kabupaten Barito Kuala pada hari ini, Kamis (24/9/2020) Pukul 09.35 Wita selesai, yang dilaksanakan Sat Binmas Polres Batola, Sat Sabhara Polres Batola, Sat Intelkam Polres Batola, Urkes Polres Batola, Polsek Marabahan, Kodim 1005 Marabahan, Puskesmas Marabahan.

Dengan Pemberian paket Sembako kepada pasien konfirmasi Positif Covid-19 yang melaksanakan isolasi mandiri sebagai salah satu bentuk kepedulian atas wabah Covid-19 yang tengah melanda di seluruh wilayah, khususnya diwilayah Kabupaten Batola, dan juga melakukan pengecekan kepada pasien yang terkonfirmasi positif Covid 19 sedang menjalani isolasi mandiri di rumah.

Serta pemberian vitamin untuk meningkatkan imun tubuh, tak lupa memberikan himbauan agar tetap menjaga kebersihan dengan menyemprot rumah dengan cairan disinfekta serta melakukan protokol kesehatan secara disiplin dengan selalu menggunakan masker dengan baik dan benar dan tetap menjaga jarak kepada warga, di rumah pasien positif Covid 19 atas nama Zainal Abdi dengan alamat Komp. Korpri Jl. Galam V RT 15 Kel. Ulu Benteng, Ade Erma Suriyani dengan Alamat Komp. Korpri RT 15 Kel. Ulu Benteng, Raja Anju Pratama dengan Alamat rumdin Dokter Marabahan, itu Keluarga yang terkomfirmasi positif Covid 19,” tuturnya.

Saya mengucapkan, terimakasih kepada Polisi Kab Batola dan pemerintah Daerah (Ucap Pasien) merasa diperhatikan dengan kehadiran bapak Polri dan dinas terkait sehingga membantu secara moril kepada kami, dan sudah memberikan semangat untuk kami.

“Agat cepet terbebas dari virus Corona yang melanda mudahan di Kab Batola tidak ada lagi yg terdampak Corona juga tercipta situasi yang aman dan kondusif dilingkungan tempat tinggal kita,” tuturnya pasien.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Dr Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H melalui Kapolres Batola AKBP Lalu Moh Syahir Arif, S.I.K., S.H., M. mengucapkan terimakasih sudah melaksanakan pengecekan dan pemberian sembako dan vitamin kepada Pasien konfirmasi positif Covid-19 yang melaksanakan Isolasi di rumahnya yang berdomisili di Kelurahan Marabahan Kota yang kebetulan tergolong wilayah zona merah dan jangan lalai tetap menjalankan protokol kesehatan agar selalu menggunakan masker, jaga jarak dan cuci tangani, kegiatan ini adalah bentuk dukungan sesuai program Kapolda dalam rangka pemeliharaan Harkamtibmas.

Kassubag Humas Polres Batola IPTU Abdul Malik pada saat dihubungi awak media mengatakan, bahwa kegiatan yang dilakukan itu sudah program Kapolda Kalsel.

Rel

Baca Artikel Lainnya

Leave a Comment