Banjarmasin , BARITO-Kapolsek Banjarmasin Utara, Kompol Indra Agung Perdana Putra menyambangi Ketua PWI Kalsel H Zainal Helmie, Rabu (1/9/2021). Hal itu sebagai bentuk peningkatan sinergitas dengan insan pers saat bertemu di Gedung PWI Kalsel di Jalan Pangeran Hidayatullah Kelurahan Banua Anyar Kecamatan Banjarmasin Timur.
Diterima langsung oleh Ketua PWI Provinsi Kalsel Zainal Helmie dan Sekretaris Yusni Hardi, Kompol Indra mengatakan, kegiatan ini sebenarnya sudah lama ia diagendakan. Namun karena masih kesibukan masing-masing, maka dirinya baru bisa datang pagi tadi.
Ditambahkan Kompol Indra silaturahmi ini merupakan bentuk nyata keharmonisan antara pers dengan kepolisian. “Khususnya Polsek Banjarmasin Utara kami sering dibantu dalam setiap kegiatan dan ekspose keberhasilan pengungkapan kasus “sebutnya.
Dia menekankan, baginya pers adalah mitra strategis yang memiliki peran besar dalam menyampaikan program-program kepolisian kepada masyarakat. “Selain menyampaikan program-program, pers juga memiliki peran besar dalam menyampaikan capaian prestasi kepolisian, “terang Kompol Indra.
Menurut mantan Kasat Lantas Polres Banjarbaru ini tanpa peran pers, baik program maupun prestasi kepolisian tidak akan dapat diketahui dan diapresiasi oleh masyarakat.
“Jadi sehebat apapun kami, tanpa peran pers, maka tidak ada yang mengetahui capaian-capaian itu. Termasuk program-program kepolisian, tidak akan tersosialisasi dengan baik pula tanpa bantuan teman-teman jurnalis,”tutur Kompol Indra.
Kapolsek Banjarmasin Utara ini berharap kerjasama ini terjalin harmonis, sebab dengan sinergitas yang selama ini dapat terus ditingkatkan demi kepentingan bangsa dan negara. Pada gilirannya saling memerlukan sebagai mitra kerja dan komunikasi makin kental.
Diakhir pertemuannya, Indra mengatakan akan mengundang Pengurus PWI Kalsel untuk bertandang ke Markasnya. Dengan demikian barangkali ada yang dapat dikerjasamakan maupun saling sinergis pada kegiatan berikutnya.
Ketua PWI Provinsi Kalsel, Zainal Helmie menyambut baik dan mengapresiasi kunjungan Kapolsek Banjarmasin Utara. Ia menyebut kapolsek Banjarmasin Utara ini merupakan kapolsek kedua yang berkunjungan ke PWI.
“Suatu kehormatan bagi kami. Ini menunjukan keharmonisan hubungan pers dan kepolisian,”sebutnya didampingi Sekretaris PWI Provinsi Kalsel, Yusni Hardi.
Terkait isi pertemuan itu Helmie menyebutkan hanya diskusi sambil membahas perkembangan Kota Banjarmasin. “Ngobrol santai saja, tidak ada hal yang menonjol. Selanjutnya ada beberapa program yang bisa kita kerjakan bersama,”ujarnya.
Diberitakan sebelumnya, Polsek Banjarmasin Utara turut menggandeng wartawan dalam program Dapur Kreatif PPKM yang memasak dan membagikan sebanyak 2.021 nasi bungkus untuk masyarakat yang sedang menjalani isolasi mandiri dari reaktif Covid-19 maupun mereka yang terdampak PPKM warga tidak mampu.
Penulis: Arsuma Editor : Mercurius