Karena Tabrak Lari Pelaku Kabur dan Pecahkan Pintu Kaca Indomaret  

PECAHKAN KACA -Pelaku tabrak lari pria ini masuk ke Indomaret dengan cara memecahkan pintu kaca setempat, Rabu (22/1/2020) pagi. (foto:ist)

Banjarmasin, BARITO – Kawasan Jalan Gatot Subroto, Kecamatan Banjarmasin Timur digegerkan dengan peristiwa kecelakaan, Rabu (22/1/2020) pagi. Diduga karena tabrakan sesama pengendara motor hingga terjadi nyaris perkelahian dan pelaku mau kabur.

Seorang pengendara yang kabur mengenakan baju kemeja warna putih itu masuk ke dalam Indomaret di tepi Jalan Gatsu tersebut. Karena pagi itu belum buka dan karyawan mengunci dari dalam pintu, lantaran masih berkemas-kemas. Lelaki pengamen yang diduga dalam terpengaruh minuman keras (miras) itu kemudian memecahkan pintu toko kaca Indomaret pakai helm berkali-kali.

Akibatnya kaca yang cukup tebal itu pecah, pria kurus berbadan kecil ini langsung masuk ke minimarket tersebut. Kejadian itu membuat kaget dua karyawan yang sedang membenahi barang di dalam Indomaret. Khawatir hal yang tidak diinginkan mereka menelpon polisi.

Beruntung empat anggota polisi dari Polsekta Banjarmasin Timur dan Polresta Banjarmasin datang di lokasi kejadian. Keduanya perseteruan tadi langsung dibawa ke Mapolresta untuk diproses secara hukum.

Bahruddin (45) yang ikut melerai perkelahian mereka mengatakan, sebelumnya mereka terjadi laka kecil dua unit motor di depan Indomaret. Kemudian terjadi percekcokan dan hampir berkelahi.

“Pria berbadan kecil yang diduga setengah mabuk itu lari masuk ke dalam Indomaret. Karena masih tutup, dia memecahkan kaca pintu masuk. Pelaku naik motor bersama satu orang temannya,”terangnya.

Sedangkan salah satu karyawan Indomaret Ridanie (21) mengatakan, dia kaget ada orang masuk dengan memecahkan kaca. “Kaca pecah dipukul menggunakan helm. Mungkin dia ketakutan dikejar orang karena tidak menuju ke arah kami,”singkatnya.

Selanjutnya tersangka itu dibawa ke Mapolresta Banjarmasin untuk diproses secara hukum. Karena bermawal dari laka ringan, maka ditangani oleh Unit Laka Lantas Polresta Banjarmasin. Kasat lantas Polresta Banjarmasin Kompol Wibowo saat dihubungi via medsos WA tidak membalas siapa nama pelaku yang diamankan tersebut.

Penulis: Arsuma

Related posts

JPU Sebut Eksepsi Terdakwa OTT di Dinas PUPR Kalsel Hanya Asumsi, Hakim Harus Menolaknya!

Sat Polair Polresta Banjarmasin Bagikan Makanan Gratis untuk Jamaah Haul Guru Sekumpul Melalui Jalur Sungai

Dukung Momen 5 Rajab 1446 H, Polresta Banjarmasin Siapkan Rest Area dan Bagikan Makanan Gratis untuk Jemaah