Kapuas, BARITOPOST.CO.ID – WARGA Palingkau, Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah geger menyusul ditemukannya seorang pria berseragam minimarket tergeletak bersimbah darah, Minggu (27/8/2023) siang.
Kejadian ini viral di media sosial Banjarmasin.
Disebutkan pria itu tergeletak di sebuah pelataran yang terbuat dari kayu ulin di sebuah bangunan yang sepertinya sebuah bengkel karena di bagian dalam terlihat ada sebuah kompresor.
Belakangan diketahui, pria muda tersebut merupakan karyawan Indomaret.
Informasi dihimpun korban meninggal dunia setelah dibawa ke rumah sakit di Kuala Kapuas.
Baca Juga: Gerebek Rumah Warga Ampera Banjarmasin Ini, Polisi Temukan 5 Gram Sabu
Sementara, dari KTP yang ditemukan pada korban, diketahui berinisial AM. kelahiran Kuala Kapuas 2 Agustus 2001.
Korban beralamat Mambulau Km 0,5 RT 007 Desa Mambulau, Kecamatan Kapuas Hilir, Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah.
Informasi yang beredar, korban mengalami luka akibat beberapa tusukan yang diduga terkait masalah pribadi,bukan terkait statusnya sebagai kasir Indomaret
Diperoleh informasi, pihak kepolisian telah menangani kasusnya dan melakukan pengejaran terhadap pelaku.
Penulis/Editor: */Mercurius
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya