Banjarmasin, BARITO-Sejumlah keturunan pahlawan nasional Pangeran Antasari melakukan ziarah ke makam di Jalan Masjid Jami Sungai Jingah atau tepatnya di pekuburan kaum muslimin Banjarmasin, Kamis (11/10).
Mulai keturunan ke-3 diwakili Gusti Aminullah, keturunan ke-4 Gusti Aina, dan keturunan ke-5 Gusti Nova Indah Lestari bersama keluarga besar Pangeran Antasari berkumpul dan berdoa bersama di pusara makam, dengan memanjatkan doa. “Semoga melalui peringatan wafatnya ke-156 Pangeran Antasari 2018 ini dapat meningkatkan Ukhuwah Islamiah, meningkatkan keimanan kepada Allah SWT, mengenang kembali jasa dan pengorbanan beliau, sekaligus meneladani nilai-nilai luhur yang telah ditunjukkan nusa bangsa, banua yang kita cintai ini,” ujar Gusti Nova Indah Lestari, didampingi seluruh keluarga.
Ia berharap, terus terjaga dan diwariskan dari generasi ke generasi, semangat dan ketauladanan Pangeran Antasari, sehingga dapat lestari dan dirasakan secara bersama dengan semangat Haram Manyarah Waja Sampai Keputing.
‘Smangat melawan penjajah demi merebut kemerdekaan serta memperjuangkan harkat martabat masyarakat Banjar dari segala kekerasan dan penjajahan. Itulah perjuangan Pangeran Antasari, dan generasi muda harus memupuk semangat juang serta keteladan beliau,” tambah Gusti Aina.
Gusti Aina mengaku bangga dengan Pahlawan Nasional Pangeran Antasari, sebab telah mempertaruhkan jiwa raganya untuk kepentingan bangsa dan Negara, yang kini telah dinikmati oleh segenap rakyat Indonesia.
Hj Helda Larasaty pun berharap “Pesan lain dari Pangeran Antasari patut kita semangati, membangun bangsa dan negara, “Lamun Tanah Kita Kahada Handak Dilincai Urang, Haram Manyarah, Waja Sampai Ka Putting, Jangan Bacakut Papadaan Kita”, di era modern ini, rasa individualisme semakin muncul diantara kita, karena itu perkataan Pengeran Antasari, kita jadikan dalam mengisi dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” pesannya.
“Mari kita bersama-sama membangunan banua dan meneladani perjuangan Pangeran Antasari, yang kini banyak tidak diketahui generasi muda sejarah serta perjuangan beliau,” tutur Hj Helda yang juga caleg Partai NasDem ini.
Pada kesempatan tersebut hadir Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor, Sekdaprov Kalsel, Haris Makkie, dan sejumlah pejabat di Pemprov Kalsel, petinggi TNI/Polri/Kejaksaan, dan undangan lainnya. Gubernur juga memberikan hadiah umroh kepada zuriat Pahlawan Nasional Pangeran Antasari. afd