Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Kinerja dan keuangan PAM Bandarmasih menunjukan nilai terbaik dari tahun-ketahun. Benar saja, laba bersih yang didapat 2023 lalu telah mencapai Rp 25 miliar lebih.
Jika dibanding tahun sebelumnya, laba tersebut naik sekitar 10 persen. Dimana tahun sebelumnya mendapat Rp 22 miliar lebih.
Direktur Utama (Dirut) PAM Bandarmasih, Muhammad Ahdiat, dalam keterangan
press rilis neraca komparatif (Audit) per 31 Desember 2022 dan 31 Desember 2023, di aula PAM Bandarmasih, Rabu (24/7/2024).
Berdasarkan dari hasil penilaian PUPR, hasil kerja selama tahun 2023 PAM Bandarmasih mengalami peningkatan dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Ditahun 2022 kita mendapatkan nilai 3,81, sedangkan di tahun 2023 mendapatkan nilai 3,94.
“Ditahun 2023 kita juga mendapat opini wajar tanpa pengecualian (WTP), dengan evaluasi kinerja yang baik dan sehat, dan kita juga tetap mempertahankan opini WTP ini selama 23 tahun terakhir,” katanya didampingi Driektur Umum dan Pemasaran (Dirum), Syahrani, serta dihadiri oleh Dewan Komisaris PAM Bandarmasih yang diwakili oleh Karlina.
Lebih lanjut, kata Ahdiat, untuk meningkatkan pelayanan yang lebih baik kepada pelanggan, kedepannya pihaknya akan mempersiapkan dan meelaksanakan beberapa program baik jangka pendek, menengah, maupun panjang.
“Untuk distribusi saat ini kita fokuskan melakukan peningkatan terhadap distribusi pelayanan di kawasan Banjarmasin Barat dan Utara,” kata Ahdiat.
“Jadi untuk infrastruktur seperti perpipaan akan kita lakukan peremajaan, karena memang saat ini untuk kondisi perpipaannya masih terbilang tua, sehingga masih belum maksimal dalam melalukan pelayanan,” sambungnya.
Selain itu, papar Ahdiat, dalam mempermudah pelanggan, saat ini PAM Bandarmasih juga telah meluncurkan aplikasi Bandarmasih Mobile tahap I.
Dimana, dalam aplikasi ini para pelanggan dapat melakukan pengecekan informasi rekening, pengaduan, dan informasi adanya gangguan di lapangan.
“Jadi misalkan adanya gangguan dilapangan, pelanggan bisa melihat langsung informasi dan progres perbaikan dilapangan. Karena dalam aplikasi tersebut sudah terhubung dengan aplikasi petugas dilapangan,” papar Ahdiat.
“Kedepannya akan kita kembaangkan lagi untuk tahap ke II, sehingga para pelanggan bisa melakukan transaksi pembayaran dan pendaftaran pemasangan baru, sehingga tidak perlu lagi pelanggan pergi ke kantor,” lanjutanya.
Terlepas dari itu, tutur Dirut, untuk sumber daya manusia (SDM) internal di PAM Bandarmasih juga akan kita tingkatkan menjadi lebih baik lagi.
“Seperti pelatihan untuk meningkatkam kemampuan para pegawainya, sehingga dapat memberikan peyalanan yang lebih prima lagi ke para pelanggan,” pungkasnya.
Sementara itu, Komisaris Karlina memyampaikan bahwa PAM Bandarmasih juga akan menambah pendapatan lainnya diluar leding. Misalnya produk air mineral yang selama ini hanya bekerjasama dengan PT Amanah.
Kedepan, air mineral itu akan diproduksi sendiri, namun perlu pengkajian dan banyak belajar dari daeah lain yang sudah menjalankan itu.
Sisi lain, Karlina mengapresiasi keberhasilan PAM Bandarmasih baik kinerja dan keuangan yang telah berhasil mempertahankan WTP hingga 23 kali.
Penulis : Hamdani
Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya