KONI Kalsel Sarankan KKO Perkuat Pelajaran Bahasa Inggris

Pengurus KONI Kalsel H Muchlis Mokhtar.(foto : Tolah/brt)

Banjarmasin, BARITO – Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Kalimantan Selatan, H Muchlis Mokhtar sangat mendukung rencana SMK Unggulan Husada Banua Anyar Banjarmasin membuat Kelas Khusus Olahraga (KKO). Mengingat bisa mendukung upaya lebih memajukan perkembangan olahraga di Banua.

Namun, Muchlis yang juga Sekretaris Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kalsel meminta agar pihak sekolah memberikan pembelajaran bahasa Inggris yang lebih banyak. Apalagi semua cabang olahraga berkomunikasi dengan bahasa Inggris pada event internasional.

Selain itu, lanjut Sekretaris Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kalsel ini, pihak sekolah juga harus menempatkan guru umum yang memahami dan memiliki toleransi terhadap siswa KKO.

“Mereka siswa KKO jangan disamakan dengan siswa reguler karena konsentrasi dan kemampuan mereka lebih besar pada bidang sport,” jelas Muchlis yang biasa disapa Papi Ulis ini.

Penulis : Muhammad Tolah
Editor    : Sophan Sopiandi

Related posts

Ditreskrimsus Polda Kalsel Ajukan Pemblokiran 1.453 Situs Judi Online dan Tetapkan 18 Tersangka

Musnahkan 79,3 Kg Sabu dan 63.847 Pil Ekstasi, Polda Kalsel Hindarkan 475.677 Jiwa dari Bahaya Narkoba

Bhabinkamtibmas Sungai Lulut Apresiasi Warga yang Bertanam Sayuran di Halaman Rumahnya