Lama tak Keluar Rumah, Kakek Warga Sei Mesa Ditemukan tak Bernyawa di Rumahnya

by baritopost.co.id
2 comments 1 minutes read

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID – Kakek bernama Muhammad Djuanda Subrata (71) ditemukan tak bernyawa di rumahnya, dalam kondisi membusuk,
Minggu (29/1/2023) petang sekitar pukul 18.00 Wita.

Di rumah warga Jalan Sei Mesa Gang Wal Fajri RT 14 RW 02 Kelurahan Seberang Mesjid Kecamatan Banjarmasin Tengah itu ditemukan oleh obat-obatan dalam kamarnya.

Temuan kakek itu lantaran tidak keluar rumah selama beberapa hari ini, sementara dia hanya tinggal sendirian di rumah tersebut. Almarhum ditemukan di kamar atas atau dalam kondisi terlentang dan membengkak hingga mengeluarkan bau tak sedap, serta kehitam hitaman hingga mulutnya pecah.

Baca Juga: Dibekuk Esok Harinya, Pencuri Laptop di DM tak Sempat Nikmati Hasil Curian

Bermula saat menantu Djuanda bernama Fajri (34) datang mau menjenguk, namun sesampai di rumah dia heran yang bersangkutan tak ada. Selanjutnya warga Jalan Kuin Selatan Gang Indra Wijaya Kelurahan Kuin Cerucuk Kacamatan Banjarmasin Barat itu
naik ke kamar atas dan menemukan kakek tersebut.

Fajri datang bersama anak almarhum yakni, Firdaus. Warga Jalan Padar Karya Komplek Herlina Perkasa Kelurahan Sei Andai Kecamatan Banjarmasin Utara.

Kemudian hal itu diberitahukan Firdaus kepada warga setempat maupun relawan lainnya. Selanjutnya pihak Inafis Polresta Banjarmasin datang guna melakukan identifikasi dan olah TKP.

Kapolsek Banjarmasin Tengah Kompol Dodi Harianto, melalui Kanit Reskrim Iptu Hendra Agustian Ginting mengatakan, sebelumnya korban tersebut dalam beberapa hari tidak ada keluar rumah

Baca Juga: Polresta Banjarmasin Siagakan Empat Pos PAM Haulan Guru Sekumpul ke 18

Sementara warga sekitar sebelumnya memberitahukan mencium bau menyengat. Hingga datanglah anak dan menantu kakek yang tinggal sendirian tersebut.

“Menurut keterangan Fajri dan Firdaus, almarhum tersebut mempunyai riwayat penyakit jantung. Selanjutnya keluarga menolak untuk dilakukan Autopsi karena meninggal secara wajar,”pungkas Iptu Hendra A Ginting.

Penulis: Arsuma
Editor: Mercurius

.

Baca Artikel Lainnya

2 comments

Kontrak Kerja Sama PT MTN, PD Barama Optimistis Utang Masa Lalu Lunas sebelum 2025 - Barito Post Senin, 30 Januari 2023, 14:47 - 14:47

[…] Minta Peninjauan Kenaikan Biaya Jamaah… Dewan Balangan Ajak Warga Hidup Sehat dengan Olahraga Lama tak Keluar Rumah, Kakek Warga Sei Mesa… Ada Kemungkinan Biaya Haji Turun Tahun Ini Kalsel Gerbang IKN, Gubernur Akan Tambah Sarana […]

Reply
Penyebab Kebakaran di Biro SDM Polda Kalsel Terungkap, Begini Penjelasan Kapolda - Barito Post Senin, 30 Januari 2023, 14:57 - 14:57

[…] Minta Peninjauan Kenaikan Biaya Jamaah… Dewan Balangan Ajak Warga Hidup Sehat dengan Olahraga Lama tak Keluar Rumah, Kakek Warga Sei Mesa… Ada Kemungkinan Biaya Haji Turun Tahun Ini Kalsel Gerbang IKN, Gubernur Akan Tambah Sarana […]

Reply

Leave a Comment