Layanan Kesehatan di Banjarmasin Semakin Lengkap Hadirnya ‘Amanah Premier Clinik’

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina beserta Istri dr Siti Wasilah bersama owner Amanah Premier Clinik, Imam Abror

Banjarmasin, BARITOPOST.CO.ID Layanan kesehatan di Kota Banjarmasin bertambah lagi. Baru ini Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina meresmikan Amanah Premier Clinic (APC) di Jalan Dahlia Raya No 43 Banjarmasin. Sabtu (27/01).

APC merupakan layanan kesehatan milik swasta yang dibangun untuk kemudahan berobat bagi masyarakat Banjarmasin. Klinik itu juga dibangun sembari menunggu selesainya pembangunan Rumah Sakit Amanah Medical Centre.

Fasilitas yang digunakan juga serba berteknologi teranyar. Termasuk layanan antrian yang cukup bisa diakses melalui ponsel saja.

Baca Juga: Barito Putera Bersholawat, Launching Buku Autobiografi Sang Pendiri

Ibnu Sina menyampaikan, selamat atas diresmikan APC. Itu adalah realisasi dari mimpi dan cita-cita untuk memberikan manfaat sebesar-besarnya kepada warga Kalimantan Selatan, khususnya di Kota Banjarmasin.

“Selamat Amanah Premier Clinik, Kami mendoakan pemilik klinik, Pa Imam dan Bu Imam, selalu diberikan kesehatan dan keafiatan, serta menjadi teladan di keluarga dan masyarakat,” katanya saat sambutan.

Baca Juga: H Rahmat Unjuk Kebolehan di Hadapan Pebasket Muda Kotabaru, Begini Hasilnya

Ia juga merasa bangga dengan hadirnya Amanah Medical Center, melihatnya sebagai langkah awal menuju pembangunan rumah sakit terbesar di kota tersebut. Dalam konteks kolaborasi antara pemerintah dan swasta, H Ibnu Sina menekankan peran penting swasta dalam menyediakan layanan kesehatan.

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina konsultasi kesehatan di Amanah Premier Clinik Banjarmasin.

“Mudahan rumah sakit Amanah akan menjadi sebagai kiblat kesehatan di Pulau Kalimantan, dan pujian untuk klinik Amanah sebagai langkah positif untuk mewujudkan kesehatan masyarakat,” ujarnya.

Baca Juga: Plagiasi Lagu Paris Barantai Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Sementara itu, H Imam Abror selaku owner klinik, menjelaskan bahwa Amanah Premier Clinic menjadi titik awal bagi RS Amanah Medical Center. Mereka menekankan perbedaan konsep dan nilai tambah yang ditawarkan, menjadikannya sebagai inisiatif yang berkontribusi positif dalam meningkatkan pelayanan kesehatan di Banjarmasin.

“Saya berterima kasih kepada Pemerintah kota juga menyambut baik kehadiran klinik ini, mengakui kontribusi swasta dalam memajukan sektor kesehatan kota,” ungkapnya.

Baca Juga: Plagiasi Lagu Paris Barantai Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Ia menambahkan, dengan grand opening Amanah Premier Clinic, diharapkan bisa menjadi momen terbaik untuk bersama-sama mewujudkan kesehatan masyarakat yang semakin baik.

“Mudahan kami terus bisa memberikan fasilitas serta layanan kesehatan terjangkau dan berkualitas bagi warga Banjarmasin,” tutup owner Amanah yang didampingi Istri, Hj Sunarti Imam Abror.

Baca Juga: Dukung Tenaga Ahli Profesional, Gatensi dan Kampus Uvaya Teken MoU

Acara yang dihadiri ratusan tamu undangan itu juga hadir Wakil Wali Kota Banjarmasin, Arifin Noor,
Ketua TP PKK kota Banjarmasin, Siti Wasilah Wakil Ketua TP PKK Kota Banjarmasin, Hardiyanti, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalsel, Diauddin, Sejumlah Kepala SKPD berserta jajaran terkait.

Pihak APC juga memperkenalkan sejumlah dokter spesialis yang memberikan pelayanan di klinik tersebut.

Penulis : Hamdani

Follow Google News Barito Post dan Ikuti Beritanya

Related posts

Edarkan Sabu, Wakar di Banjarmasin Terciduk Sembunyi di Kolong Rumah

Gelar Yudisium Sarjana Ke-1 Fakultas Farmasi Uniska

Ditreskrimsus Polda Kalsel Ajukan Pemblokiran 1.453 Situs Judi Online dan Tetapkan 18 Tersangka